Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini yang Bakal Dilakukan Persib Saat Tantang Persela

LAMONGAN, KOMPAS.com – Sempat menuai cibiran lantaran hanya mampu bermain imbang dalam beberapa laga home, membuat skuad Persib Bandung bertekad bangkit saat menghadapi Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Minggu (22/10/2017) sore.

Tidak tanggung-tanggung, meskipun bakal bermain di markas Persela, Persib menargetkan raihan poin maksimal dalam laga tersebut. Padahal, dalam beberapa pertandingan kedua tim di Stadion Surajaya, belum sekali pun tim Maung Bandung berhasil memenangi laga.

“Dalam beberapa pertandingan terakhir, kami memang banyak draw, termasuk terakhir di kandang melawan Madura United,” ujar asisten pelatih Persib Herrie Setyawan dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Sabtu (21/10/2017).

“Atas dasar itu, kami semua bertekad datang ke Lamongan untuk mendapatkan poin maksimal. Kami perlu berbuat maksimal karena Persela tidak bisa dipandang enteng. Kami harus kerja keras untuk menghadapi Persela,” ucap dia.

Herrie beserta jajaran tim pelatih Persib, juga sudah mewanti-wanti anak didiknya untuk mengantisipasi motivasi para pemain Persela yang kerap tampil spartan saat bermain di hadapan para pendukung sendiri. Apalagi, motivasi tim Laskar Joko Tingkir diprediksi meningkat setelah kepergian kepada mendiang Choirul Huda.

“Kami datang ke Lamongan sudah antisipasi permainan mereka. Kami tetap akan berikan yang terbaik untuk Persib, jadi setidaknya harus total menghadapi Persela,” tutur dia.

Tidak kalah penting, menurut Herrie, kesolidan lini pertahanan Persib dalam menghadapi gempuran para penyerang Persela, yang diperkuat oleh Samsul Arif Munip eks pemain Persib.

“Samsul Arif punya skill, kecepatan, dan pintar. Kami harus antisipasi permainan Samsul Arif. Ada penjagaan khusus buat Samsul Arif. Hanya, kami harus konsentrasi dan fokus tidak hanya ke Samsul, tapi semua pemain Persela harus diantisipasi karena punya kecepatan,” kata dia.

Tekad untuk memberikan yang terbaik kepada Persib dalam laga kontra Persela, juga dikatakan oleh Supardi Nasir. Bek sayap ini menegaskan, semua pemain Persib sudah siap mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya saat menghadapi Persela.

“Saya mewakili pemain, semua pemain bertekad ingin memberikan permainan maksimal di lapangan. Kami tahu, tim sekarang sedang kurang baik, tetapi semua pemain tidak ada yang cedera dan datang ke Lamongan dengan tekad kuat untuk memenangi laga,” ucap Supardi.

Keyword foto; Persib jelang lawan Persela

https://bola.kompas.com/read/2017/10/22/09373108/ini-yang-bakal-dilakukan-persib-saat-tantang-persela

Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke