Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mourinho di Ambang Kontrak Baru Berdurasi Lima Tahun

Dilansir BolaSport.com dari The Sun, tidak ada perubahan gaji dalam kesepakatan baru tersebut karena Mourinho tetap menerima 250.000 poundsterling (4,475 miliar) per pekan. Namun, bonus untuk Mourinho akan meningkat drastis sehingga total nilai kontrak baru mantan manajer Chelsea itu mencapai 65 juta poundsterling (sekitar Rp 1,162 triliun).

Jika kontrak tersebut resmi ditandatangani oleh Mourinho, maka dia akan memecahkan rekor terlama dalam melatih klub. Ini lantaran Mourinho terkenal sebagai pelatih yang memiliki periode pendek dalam melatih sebuah klub.

Sebelumnya, Mourinho menorehkan rekor terlama melatih klub saat mengasuh Chelsea dari musim 2004-2005 kemudian 2007-2008. Selama periode tersebut, mantan pelatih FC Porto, Inter Milan dan Real Madrid ini memenangi dua gelar Liga Inggris

Pada 2016, Mourinho menandatangani kontrak tiga tahun dengan Man United. Dia langsung memberikan dampak positif karena musim lalu Man United menyabet dua trofi, yakni Piala Liga Inggris dan Liga Europa.

Keberhasilan meraih gelar Liga Europa membuat Man United berhak tampil dalam Liga Champions musim ini. Padahal, andai gagal mengangkat trofi kasta kedua kompetisi Eropa tersebut, Man United gagal ikut Liga Champions karena musim lalu mereka finis di urutan keenam Liga Inggris.

Awal musim ini, performa Man United lebih meyakinkan, khususnya di ajang Premier League. Mereka belum pernah kalah dalam tujuh pekan ini, dengan catatan enam kemenangan dan sekali imbang.

Keberhasilan Mourinho tersebut tampaknya memikat hati para petinggi Man United sehingga mereka berminat memperpanjang masa pengabdian sang pelatih. Mourinho juga dianggap mampu membangkitkan kembali garangnya The Red Devils, yang tak mampu dilakukan oleh dua pelatih sebelumnya, David Moyes dan Louis van Gaal, sejak Sir Alex Ferguson pensiun.

https://bola.kompas.com/read/2017/10/13/17370018/mourinho-di-ambang-kontrak-baru-berdurasi-lima-tahun

Terkini Lainnya

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke