Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Taktik Penentu Kemenangan Bhayangkara FC atas Persela Lamongan

LAMONGAN, KOMPAS.com – Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy membuka resep soal kunci sukses tim asuhannya menaklukkan Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (17/7/2017) malam.

Bhayangkara FC sukses mempermalukan Persela di hadapan para pendukungnya dengan skor 3-1 melalui sepasang gol Thiago Furtuoso serta lesakan Paulo Sergio dari eksekusi penalti. Gol balasan tim Laskar Joko Tingkir dicetak Samsul Arifin.

“Dominasi lini tengah adalah salah satu kunci Bhayangkara FC memenangi pertandingan, tidak hanya pertandingan tadi saja, tetapi juga sebelum-sebelumnya. Dengan begitu, kami akan bisa ciptakan banyak kesempatan mencetak gol,” ujar Simon, dalam sesi jumpa pers.

“Kami juga menjadi bisa menghentikan serangan mereka (Persela). Kami lakukan counter attack dua sampai tiga kali dan itu berhasil. Namun, paling penting adalah, tidak menyia-nyiakan peluang yang didapat,” tutur dia.

Tidak hanya dominasi lini tengah, Simon juga mengatakan, kunci keberhasilan Bhayangkara menaklukkan Persela adalah dengan cara mencetak gol lebih dulu.

“Kuncinya adalah mencetak gol lebih dulu untuk membuat semangat mereka menurun. Jadi, kalau ada kesempatan, sebisa mungkin selesaikan. Itu yang saya instruksikan kepada anak-anak,” kata dia

Simon merasa gembira karena tim asuhannya berhasil membukukan kemenangan atas Persela di Lamongan yang dikenal angker bagi tim tamu. Capaian itu digunakan oleh Simon untuk menepis keraguan para pendukung Bhayangkara saat timnya menjalani laga tandang.

Capaian tiga poin di markas Persela juga disyukuri Antoni Putro Nugroho yang sempat dimainkan Simon menjadi salah seorang starter dalam laga itu.

“Saya sangat bersyukur, karena tidak banyak tim yang mampu meraih kemenangan di kandang Persela sebelumnya,” kata Antoni.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/18/04544848/taktik-penentu-kemenangan-bhayangkara-fc-atas-persela-lamongan

Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Liga Inggris
Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Liga Inggris
Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke