Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betapa Sibuk Ter Stegen pada El Clasico

Kompas.com - 24/04/2017, 06:06 WIB
Anju Christian

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Marc-Andre Ter Stegen memang menderita kemasukan saat Barcelona menang 3-2 atas Real Madrid pada partai lanjutan La Liga - kasta teratas Liga Spanyol - di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (23/4/2017).

Namun, Ter Stegen tetap menunjukkan sejumlah rapor positif dalam partai bertajuk El Clasico itu. Salah satu indikatornya adalah jumlah penyelamatan yang dilakukan sang penjaga gawang.

Direkam oleh Opta, sosok asal Jerman itu melakukan 12 penyelamatan dalam 90 menit. Itulah jumlah tertinggi dalam satu partai liga yang dilakoni Barcelona sejak 2003-2004.

Tanpa aksi Ter Stegen di bawah mistar, gawang Barcelona juga bisa saja bergetar lebih cepat. Tengok saja apa yang terjadi dalam 25 menit pertama, ketika skor masih 0-0.

Total lima tembakan mengarah ke gawang Barcelona, tiga di antaranya berasal dari luar kotak. Semuanya bisa dihalau oleh Ter Stegen.

Dalam kurun tersebut, Ter Stegen tergolong sangat sibuk dibandingkan Keylor Navas di bawah mistar Real Madrid. Pemilik nama terakhir tidak perlu melakukan penyelamatan karena tak satu pun dari tiga percobaan Barcelona mengenai sasaran.

Baca: Eksklusif, Hasrat Gelandang Klub Liga Belanda Bela Timnas Indonesia

Tidak cuma penyelamatan, Ter Stegen juga menunjukkan kontribusi vital dalam hal distribusi bola.

Total, 22 operan akurat dilakukan penjaga gawang berusia 24 tahun itu dari kotak penalti. Jumlah itu tergolong tinggi mengingat seorang Cristiano Ronaldo saja cuma mampu membukukan delapan operan lebih sedikit.

Atau, dikomparasikan dengan Lionel Messi yang didaulat sebagai pemain terbaik dalam laga ini, Ter Stegen juga tidak terlalu inferior. Messi hanya melakukan 12 operan akurat lebih banyak daripada Ter Stegen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com