Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Sangat Memperhitungkan Anderlecht

Kompas.com - 13/04/2017, 12:05 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BRUSSEL, KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, sangat memperhitungkan kekuatan Anderlecht jelang bentrok leg pertama perempat final Liga Europa di Stadion Constant Vanden Stock, Kamis (13/4/2017) waktu setempat.

Man United lolos ke perempat final setelah menyingkirkan Rostov dengan keunggulan agregat 2-1 pada babak 16 besar. Sedangkan, Anderlecht lolos seusai menang agregat akhir 2-0 atas Apoel Nicosia.

Dalam pertandingan ini The Red Devils dipastikan tidak bisa memainkan Wayne Rooney, David De Gea, Juan Mata, Chris Smalling, dan Phil Jones karena masalah cedera. Di samping itu, Ander Herrera dan Eric Bailly harus menjalani hukuman larangan bermain sebanyak satu laga di pentas Eropa.

Namun, Antonio Valencia yang absen dalam dua pertandingan terakhir Man United berpeluang besar kembali menjadi andalan di sisi kanan pertahanan.

Dalam pertandingan nanti Mourinho menilai anak asuhnya perlu menampilkan performa terbaik demi menuai hasil positif.

Baca Juga:

Pada Masa Depan, Manchester City Akan seperti Manchester United

"Saya Menyesal Tinggalkan Manchester United..."

Penyebab Manchester United Gagal Rekrut Maldini

"Mereka tim bagus dan memiliki cara bermain yang pasti, mengadaptasikan kualitas pemain mereka," ujar Mourinho seperti dikutip situs resmi Man United.

"Mereka bermain bagus, menekan, dan mempunyai pemain-pemain bertalenta. Kami harus tampil di level terbaik," ujar pelatih berjulukan The Special One.

Mourinho berharap Zlatan Ibrahimovic dkk tidak menuai hasil yang menyulitkan saat harus melakoni partai penentuan di Old Trafford. (Wisnu Nova Wistowo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com