Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persela Anggap Pemainnya Pintar Beradaptasi

Kompas.com - 04/04/2017, 05:31 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.com – Di bawah lapangan yang tergenang oleh air hujan sebelum pertandingan, Persela Lamongan sukses mengalahkan PS Sumbawa Barat dengan skor 4-0, dalam laga uji coba di Stadion 17 Desember, Mataram, Minggu (2/4/2017) kemarin.

Tim pelatih tim Laskar Joko Tingkir - julukan Persela - anak didiknya cukup pintar dalam menganalisis situasi dan cepat dalam melakukan adaptasi.

Melihat kondisi lapangan yang tidak memungkinkan untuk memainkan bola-bola pendek, para pemain Persela memanfaatkan opsi umpan panjang dipadu counter attack dan umpan crossing.

“Kami tidak bisa memainkan bola-bola pendek. Kami mengubah gaya permainan. Bola-bola pendek hanya 1-2 kali. (Kami) Lebih banyak long passing. Pemain bisa beradaptasi sehingga cukup merepotkan lawan,” ujar asisten pelatih Ragil Sudirman, dilansir dari laman resmi klub.

Ragil menambahkan, para pemain Persela cukup tampil bagus dalam laga tersebut, meski belum terlihat begitu maksimal. Tidak hanya pada pemain senior, namun beberapa pemain muda U-23 yang coba diberikan kesempatan bermain.

“Rata-rata pemain bagus. Pemain muda juga ada peningkatan. Sayang, permainan kurang berkembang, karena alur bola sering terhambat genangan air hujan,” tutur dia.

Dalam pertandingan kontra PS Sumbawa Barat yang merupakan kontestan kompetisi Liga 2, Persela berhasil unggul melalui gol penyerang asal Brasil Ivan Carlos, Samsul Arifin, eksekusi penalti Samsul Arif, serta tendangan bebas Eddy Gunawan.

Meski demikian, jajaran pelatih Persela masih berkeinginan untuk dapat menyelenggarakan satu kali pertandingan uji coba bagi anak didiknya, sebelum berlaga di kompetisi Liga 1 yang bakal dilangsungkan mulai 15 April 2017 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com