Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekhawatiran Zidane Jelang Jumpa Napoli

Kompas.com - 15/02/2017, 15:45 WIB
Megandika Wicaksono

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menilai Napoli akan menyulitkan timnya pada pertandingan 16 Besar Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (15/2/2017). Menurut Zidane, Madrid harus mewaspadai lini depan I Partenopei.

"Pemain Napoli sangat bagus dan aktif di lini depan. Mereka semua sangat cepat, kuat, dan bisa menyakiti kami. Tempo permainan Napoli juga tinggi dan saya tahu Real Madrid bisa mengalami kesulitan kalau diserang balik," tutur Zidane.

Untuk urusan mejebol gawang lawan, Zidane sebenarnya tidak perlu khawatir. Timnya selalu bisa mencetak gol di 40 pertandingan terakhir.

Di sisi lain, eks pemain Juventus dan Real Madrid tersebut mewanti-wanti agar timnya tidak membiarkan lawan mencetak gol.

"Di leg kedua kami akan bermain di kandang Napoli. Oleh karenanya, Madrid tidak boleh kebobolan saat bermain di kandang. Pertandingan nanti masih bersifat 50-50 dan saya tahu Napoli punya kualitas," lanjutnya.

Meski tahu bahwa Napoli adalah lawan berat, pelatih asal Prancis tersebut tidak mau menganggap laga melawan klub Serie A tersebut adalah final kepagian bagi timnya.

Bagi Zidane, pertandingan dua leg melawan Napoli adalah salah satu tahap yang harus dicapai jika Cristiano Ronaldo dkk ingin mempertahankan gelar Liga Champions mereka.

"Pertandingan kontra Napoli adalah pertandingan besar, tetapi ini bukan partai final. Partai final ada di Cardiff dan kami juga masih harus bermain di leg kedua. Liga Champions kompetisi yang sulit dan kemenangan butuh proses panjang," ujar Zidane.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com