Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Kiper Burkina Faso Menangis, Mohamed Salah Bawa Mesir ke Final

Kompas.com - 02/02/2017, 05:52 WIB
Ihsanuddin

Penulis

Sumber -

LIBREVILLE, KOMPAS.com - Mesir melaju ke final Piala Afrika seusai mengalahkan Burkina Faso 3-4 lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 1-1 sepanjang 120 menit di Stade de l'Amitie Sino-Gabonaise, Rabu (1/2/2017) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Gol Mesir dicetak oleh Mohamed Salah (menit ke-66), sedangkan gol Burkina Faso datang dari lesakan Aristide Bance (73').

Bance menjadi satu-satunya pemain yang berhasil menggetarkan jala Mesir sepanjang turnamen.

Sebelumnya, Mesir selalu mampu menjaga gawangnya tetap perawan ketika menghadapi Mali (0-0), Uganda (1-0), Ghana (1-0), dan Maroko (1-0)!

Kejadian unik muncul ketika kiper Burkina Faso, Herve Kouakou Koffi, menangis setelah timnya tumbang dalam adu penalti.

Baca Juga:

Salah pun langsung menghampiri Koffi untuk mencoba menenangkan.

Dalam babak tos-tosan tersebut, cuma satu eksekutor Mesir yang gagal, yaitu Abdallah El Said. Sisanya, Ramadan Sobhi, Ahmed Hegazi, Salah, dan Amr Warda sanggup menjalankan tugas dengan sempurna.

Di sisi lain, penendang Burkina Faso yang mengemban tanggung jawab dengan mulus adalah Alain Traore, Banou Diawara, dan Steeve Yago. Dua algojo terakhir mereka, Herve Kouakou Koffi dan Bertrand Traore tak mampu menaklukkan kiper Mesir, Essam El Hadary.

Di final, Mesir akan berjumpa dengan pemenang Kamerun kontra Ghana yang baru bermain pada Kamis (2/2/2017).

Burkina Faso 1-1 Mesir (Aristide Bance 73' ; Mohamed Salah 66')

Susunan Pemain

Burkina Faso (4-2-3-1): 16-Herve Kouakou Koffi; 4-Bakary Kone, 2-Steeve Yago, 14-Issoufou Dayo, 20-Yacouba Coulibaly; 8-Abdou Razak Traore (9-Banou Diawara 80'), 18-Charles Kabore, 22-Ibrahim Toure, 7-Prejuce Nakoulma, 19-Bertrand Traore; 15-Aristide Bance (10-Alain Traore 103')
Pelatih: Paulo Duarte

Mesir (4-5-1): 1-Essam El Hadary; 7-Ahmed Fathy, 6-Ahmed Hegazi, 2-Ali Gabr, 3-Ahmed El Mohamady (4-Omar Gaber 107'); 19-Abdalla El Said, 5-Ibrahim Salah, 10-Mohamed Salah, 21-Trezeguet (14-Ramadan Sobhi), 8-Tarek Hamed; 11-Kahraba (22-Amr Warda 74')
Pelatih: H. Cuper

Wasit: Malang Diedhiou (Senegal)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com