Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Perkenalkan Erick Weeks sebagai Pemain Baru

Kompas.com - 24/01/2017, 14:28 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajemen Persib Bandung resmi memperkenalkan Erick Weeks sebagai pemain baru. Hal itu terungkap saat akun offical klub mengunggah foto pertemuan Erick dengan Manajer Umuh Muchtar sambil memegang jersey klub di media sosial.

"Wilujeng sumping Erick Weeks," tulis akun sosial media klub, Selasa (24/1/2017) siang.

Belum ada keterangan resmi dari pihak manajemen soal perekrutan Erick. Kedatangan Erick sekaligus menjadi rekrutan pemain asing terakhir Persib.

Dari tiga kuota pemain asing yang tersedia, Persib telah terlebih dahulu menggaet Shohei Matsunaga dan Vladimir Vujovic.

Erick Weeks bukan nama baru di sepak bola Indonesia. Pria asal Liberia itu telah lebih dari delapan tahun mencicipi asam garam sepak bola tanah air.

Persiwa Wamena menjadi klub pertama Erick di Indonesia pada 2008 silam. Pemain berusia 30 tahun itu sempat main untuk Sriwijaya FC. Dia juga sempat hijrah ke Perak FA, sebelum berlabuh di Madura United.

Erick diharapkan menjadi pengisi kekosongan pengatur serangan Persib sepeninggal Marcos Flores yang hijrah ke Bali United.

Kedekatna Erick dengan Persib sudah terendus sejak pekan lalu. Manajer Umuh Muchtar tak menyangkal kabar itu. Menurut Umuh, Erick bisa jadi opsi terakhir jika Persib tak kunjung menggaet pemain asing.

"Ya nanti dilihat lah ya. Erick Weeks juga menawarkan ke kami. Yang mana saja lah kalau sekira (Alex) tidak bagus, saya lebih baik tertarik Erik Weeks karena sudah jelas kualitasnya. Erick sudah standby," tutur Umuh di Mes Persib, Senin (16/1/2019) lalu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Inggris, Denmark, Perancis Melaju

Internasional
Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

Internasional
Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Luapan Kecewa Koeman Belanda Kalah dari Austria: Mengerikan...

Internasional
Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Teddy Tjahjono Mundur dari Persib, Standar Tinggi bagi Pengganti

Liga Indonesia
Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Hasil Inggris Vs Slovenia: Mubazirnya 694 Umpan The Three Lions

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com