Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Cetak Gol pada Menit Ke-31, Edin Dzeko Malu

Kompas.com - 23/01/2017, 08:46 WIB
Ihsanuddin

Penulis

ROMA, KOMPAS.com - Penyerang AS Roma, Edin Dzeko (30), merasa malu karena dirinya membuang peluang emas dalam laga Serie A kontra Cagliari di Stadion Olimpico, Minggu (22/1/2017).

Laga tersebut dimenangi AS Roma dengan skor 1-0 berkat gol dari Edin Dzeko (menit ke-55).

Namun, Dzeko kurang puas dengan penampilannya karena menyia-nyiakan umpan matang Daniele de Rossi pada menit ke-31.

Dzeko yang tinggal menyontek bola dari jarak dekat gagal menunaikan tugas dengan sempurna sehingga bola lemah dari sepakannya sangat mudah ditangkap kiper Cagliari, Rafael.

"Memalukan saya gagal mencetak gol pada babak pertama, tetapi saya tampil dengan determinasi lebih pada babak kedua," kata Dzeko kepada Mediaset Premium.

"Kami harus melanjutkan performa ini bersama-sama. Kami tidak harus melihat hasil dari tim lain, melainkan fokus pada kemenangan kami sendiri," ucap dia lagi.

Baca Juga:

Saat ini, Roma menempati peringkat kedua klasemen lewat perolehan 47 poin. Mereka hanya tertinggal satu poin dari sang pemuncak, Juventus.

Tiga poin di markas sendiri juga disambut antusias oleh pelatih Roma, Luciano Spalletti.

"Saya pikir kami layak menang. Kami membuktikan bahwa dengan tetap tenang kami akan mampu memecah kebuntuan," ujar Spalletti.

"Perjalanan menuju akhir masih panjang. Kami harus tetap fokus untuk meraih hasil seperti malam ini," tutur pria berusia 57 tahun itu.

Roma sukses mengukir 13 kemenangan kandang beruntun di Serie A, sekaligus menyamai pencapaian terbaik mereka sepanjang sejarah pada November 1930!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com