Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Azpilicueta Perbarui Masa Bakti di Chelsea hingga 2020

Kompas.com - 14/12/2016, 08:44 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Chelsea telah resmi memperbarui kontrak salah satu bek andalannya, Cesar Azpilicueta, pada Selasa (13/12/2016). Pemain asal Spanyol itu bakal terikat hingga 2020.

Azpilicueta sukses menampilkan performa konsisten dalam beberapa musim terakhir. Bersama Chelsea, dia pernah merengkuh gelar juara Premier League, Piala Liga Inggris, dan Liga Europa.

Di bawah asuhan manajer Antonio Conte, peran Azpilicueta pun semakin menonjol. Selain tampil sebagai bek kiri, dia juga sanggup bermain sebagai bek tengah.

Tak heran, pemain berusia 27 tahun itu mendapatkan penghargaan dari klub berupa kontrak baru berdurasi tiga setengah tahun, atau hingga 2020.


"Sejak saya tiba di sini, target saya adalah mencapai kemajuan sebagai pemain, serta memenangi gelar juara," ujar Azpilicueta.

"Kontrak baru ini memberikan saya kesempatan untuk melanjutkan hubungan saya dengan klub. Itulah yang saya inginkan, dan jelas saya sangat senang di sini," tutur eks pemain Olympique Marseille tersebut.

Azpilicueta berpeluang besar menorehkan penampilannya yang ke-200 bersama Chelsea, tepatnya pada laga Premier League kontra Sunderland di Stadium of Light, Rabu (14/12/2016).

Partai tersebut juga penting bagi Chelsea karena mereka sedang mengincar catatan 10 kemenangan beruntun di ajang Premier League.

"Dia (Azpilicueta) membuat saya terkesan dengan komitmen, kinerja, dan kemampuannya bermain dalam peran yang berbeda," kata Conte.

Azpilicueta bergabung ke Chelsea pada Agustus 2012. Ia direkrut dari Marseille dengan banderol sebesar 7,48 juta poundsterling (sekitar Rp 105,4 miliar).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com