Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gary Neville Kapok Jadi Pelatih

Kompas.com - 16/10/2016, 17:12 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Eks kapten Manchester United, Gary Neville, mendeklarasikan diri untuk menjauhi karier kepelatihan.

Di bidang ini, Neville mengalami grafik menurun dalam satu tahun terakhir. Dia sempat menangani Valencia, tetapi dipecat 119 hari setelah penunjukan.

Sebagai asisten pelatih Inggris, Neville juga tergolong gagal. Tim berjulukan The Three Lions terhenti oleh Islandia pada babak 16 besar Piala Eropa 2016.

Selepas pengunduran dirinya dari Inggris, Neville pun ingin fokus bersama Salford City. Di klub ini, dia berstatus sebagai pemilik bersama sejumlah eks pemain Man United seperti Ryan Giggs, Paul Scholes, dan Nicky Butt.

"Saya sempat menunda dua atau tiga hal saat masih di Valencia. Kini, saya ingin berkomitmen penuh untuk Salford," tutur Neville.

Atas dasar fokus pula, Neville enggan menjajal posisi pelatih lagi. Terlebih lagi, pria berusia 41 tahun itu tidak memiliki nasib baik dalam karier kepelatihan.

Terkait kemungkinan kemungkinan tersebut, Neville menyatakan, "Apa pun bisa terjadi. Namun, sulit rasanya Anda melihat saya mengambil langkah mundur dengan melatih, setidaknya untuk lima tahun ke depan."

"Faktanya, saya juga menjauhkan diri dari posisi pelatih. Kecuali, dalam lima tahun, saya tersadar untuk melakukan pekerjaan di lingkup lebih kecil," kata dia.

Selain mengurus Salford, Neville masih aktif berperan sebagai komentator sepak bola di Sky Sports. Pekerjaan ini sempat ditinggalkan Neville ketika menangani Valencia.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Liga Italia
Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Timnas Indonesia
Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Liga Italia
Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Liga Indonesia
Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Liga Indonesia
Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Badminton
Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Timnas Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Badminton
STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com