Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mascherano Harapkan Musim Terbaik bersama Barcelona

Kompas.com - 03/07/2016, 13:31 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Javier Mascherano berharap bisa menjalani musim terbaik bersama Barcelona pada 2016-2017. Ucapan itu sekaligus usaha menepis rumor transfer yang melibatkan dia.

Mascherano punya kesempatan meninggalkan Stadion Camp Nou pada musim panas ini. Pemain serbabisa berusia 32 tahun itu diminati Arsenal dan Juventus.

Klub terakhir paling serius meminati Mascherano. Demi mendapatkan pilar Argentina itu, Juventus siap mengeluarkan dana transfer 20 juta euro.

Akan tetapi, sang pemain menegaskan dirinya akan menghormati sisa kontrak di Barca. Mascherano masih terikat sampai 2018 di klub raksasa Catalunya itu.

"Saya berharap tetap bersama Barcelona untuk beberapa tahun mendatang. Saya selalu bersemangat mengawali setiap musim baru dan semoga musim depan akan menjadi yang terbaik," ucapnya seperti dikutip dari SPORT, Sabtu (2/7/2016).

Media yang berbasis di Kota Barcelona itu menilai El Barca akan mengalami kesulitan dalam perencanaan skuad bersama pelatih Luis Enrique apabila Mascherano hengkang.

Pemain asal Argentina itu merupakan elemen krusial di tubuh sang juara bertahan La Liga.

Sejak direkrut dari Liverpool FC pada 2010, Mascherano selalu mencatat minimal 41 penampilan per musim pada berbagai ajang dengan kostum Barcelona.

Kehadirannya penting karena Mascherano piawai tampil sebagai gelandang dan bek tengah, plus memiliki karakter seorang pemimpin.

"Jelas bahwa Javier tak akan bermain untuk Juventus musim depan. Dia akan tetap bersama kami," kata Direktur Olahraga Barcelona, Ariedo Braida, kepada Rai.

Kontrak Mascherano di Barcelona berakhir pada Juni 2018. Nilai pasar dia saat ini mencapai 15 juta euro. (Beri Bagja) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com