Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Suasana Kemeriahan Kota Bandung Rayakan Kemenangan Persib

Kompas.com - 25/10/2015, 23:51 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung merayakan kemenangannya menjadi juara Piala Presiden 2015 dengan pawai pada Minggu (25/10/2015). Skuad Maung Bandung diarak menyusuri jalanan di Bandung Raya bersama Bobotoh, mulai dari Kota Baru Parahyangan, kawasan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat dan berakhir di Lapangan Tegalega.

Pantauan Kompas.com, skuad Persib yang diarak menggunakan bus Bandros mendapat sambutan meriah publik yang menyaksikan pawai di pinggir jalan. Tak sedikit mereka mengabadikan para pemain Maung Bandung itu.

Para pemain membalas dengan melambaikan tangan mereka. Para bobotoh mengikuti dari belakang dan mengawal dari depan bersama polisi. Mereka larut dalam kemeriahaan dan kegembiraan.


Ada yang menggunakan sepeda motor dan juga roda empat dengan kap terbuka. Selain memakai seragam kebesaran berwarna biru, kendaraan mereka dipenuhi dengan atribut - atribut Persib.

Sebagian dari mereka membawa alat musik drum band. Mereka kompak meneriakkan yel-yel Persib Bandung.

"Persib Bandung juara, Persib Bandung juara, Persib Bandung juara. Juara selamanya," kata mereka serempak.

Sesekali mereka menyanyikan lagu kebangsaan "Halo-halo Bandung". Tuas gas dan klakson kendaraan mereka dimain-mainkan sehingga jalanan ramai dengan bisingnya suara kenalpot.

Bendera dikibar-kibarkan. Suara terompet pun menggemuruh di Kota Kembang ini.

Begitu yang terjadi di jalanan Kota Bandung. Bobotoh berpesta. Publik Bandung pun berpesta besar-besaran. Penuh dengan kendaraan, nyaris semua jalanan tak ada yang kosong. Seluruh ruas jalan menjadi lautan biru.

"Hampir semua jalanan di Kota Bandung jalannya padat merayap, dipenuhi dengan yang konvoi," kata Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono, Minggu (25/10/2015).

Seluruh warga Bandung memakai baju biru pada hari ini. "Sampai gang-gang pun biru semua. Kami memakai baju warna biru hari ini, wajib hukumnya, demi Persib," kata Adong (32), warga Margahayu kepada Kompas.com.

Memasuki waktu maghrib, skuad Persib tiba di Lapangan Tegalega. Para bobotoh yang menunggu menyambutnya. Kembang api di berbagai titik di Kota Bandung menggelegar di atas langit.

Seperti diberitakan sebelumnya, skuad Persib diarak menaiki bus wisata Bandros pada pawai syukuran keberhasilan Persib merebut Piala Presiden, sepanjang 21 kilometer. Adapun rute yang dilalui, start dari Kota Baru Parahyangan-Jalan Raya Padalarang Cimareme, Gadobangkong-Padasuka-Alun-alun Cimahi, Cibabat- Fly Over Cimindi, Cibeureum-Batas Kota- Kebonjati-Otista-Viaduk-Perintis Kemerdekaan-Braga-Lembong-Tamblong, Asia Afrika-Otista dan berhenti di Lapangan Tegallega.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Endrick Tolak Dibandingkan dengan Pele, Ingin Cetak Sejarah Sendiri

Endrick Tolak Dibandingkan dengan Pele, Ingin Cetak Sejarah Sendiri

Internasional
Komdis PSSI Jateng Beri Hukuman Tegas untuk Pelaku di Ricuh Piala Bupati Semarang

Komdis PSSI Jateng Beri Hukuman Tegas untuk Pelaku di Ricuh Piala Bupati Semarang

Liga Indonesia
Oliver Kahn Bahas Kiper Jerman, Persaingan Neuer dan Ter Stegen

Oliver Kahn Bahas Kiper Jerman, Persaingan Neuer dan Ter Stegen

Internasional
4 Fakta Jelang Indonesia Vs Filipina: Hidup Mati Garuda

4 Fakta Jelang Indonesia Vs Filipina: Hidup Mati Garuda

Timnas Indonesia
Frenkie De Jong Gagal Bela Belanda di Euro 2024, Koeman Salahkan Barcelona

Frenkie De Jong Gagal Bela Belanda di Euro 2024, Koeman Salahkan Barcelona

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Pantang Meremehkan, Tetap Waspada Garuda!

Indonesia Vs Filipina: Pantang Meremehkan, Tetap Waspada Garuda!

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Timnas Indonesia
Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Timnas Indonesia
Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Liga Italia
Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Timnas Indonesia
Giuliano Simeone, Penerus 'Dinasti' Simeone di Timnas Argentina

Giuliano Simeone, Penerus "Dinasti" Simeone di Timnas Argentina

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com