Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betis Eks Pemain City Robek karena Tekel Brutal

Kompas.com - 02/03/2015, 08:33 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber Daily Mail
STOKE, KOMPAS.com - Gelandang Stoke City, Stephen Ireland, mengalami cedera yang cukup mengerikan. Betis eks pemain Manchester City itu robek yang lebar akibat tekel dari pemain Hull City, Maynor Figueroa.

Kejadian itu terjadi pada laga Stoke kontra Hull di Stadion Britannia, Sabtu (28/2/2015) lalu. Sebelum babak pertama berakhir, Figueroa menancapkan kakinya tepat di betis Ireland.

Ireland mengerang kesakitan karena tekel itu. Namun, wasit Neil Swarbick ataupun asisten wasit tidak menganggap tekel itu sebagai sebuah pelanggaran.

Ireland tidak bisa melanjutkan permainan pada babak kedua. Dia harus ditarik keluar dan digantikan oleh Charlie Adam. Di ruang ganti, Ireland menunjukkan hasil foto soal cedera yang dialaminya. Terlihat, betis Ireland mengalami robek yang cukup lebar dan kemungkinan harus dijahit sekitar 12-13 jahitan.

Hal tersebut membuat geram pelatih Stoke, Mark Hughes. Apalagi, Ireland kemungkinan besar bakal absen sekitar tiga pekan akibat cedera tersebut.

"Ireland mengakhiri pertandingan akibat tekel brutal itu. Seharusnya, Figueroa mendapatkan kartu merah. Tekel itu jelas bisa menamatkan kariernya. Saya tidak mengerti kenapa wasit tidak memberikan kartu merah," kata Hughes.

"Dia butuh sekitar 12-13 jahitan. Saya melihat tayangan ulang dan itu sangat mengejutkan. Kami jelas frustrasi (atas kejadian itu). Wasit butuh lebih baik lagi," lanjut Hughes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com