Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korea Utara Ingin Undang Lionel Messi

Kompas.com - 02/12/2014, 10:08 WIB
MANILA, KOMPAS.com - Seorang pejabat tinggi Korea Utara mengatakan dia menginginkan bintang sepak bola Argentina Lionel Messi berkunjung ke akademi sepak bola baru di negeri komunis itu.

Han Un Gyong, anggota komite eksekutif Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), mengatakan anak-anak di Sekolah Sepak Bola Internasional Pyongyang sangat menggemari bintang Barcelona itu.

"Saya ingin mengundang Messi, karena anak-anak mencintai dia," kata Han dalam sebuah pertemuan AFC di Manila, Filipina.

"Saat saya berkunjung ke sekolah sepak bola internasional Pyongyang, saya bertanya pemain terbaik menurut penilaian mereka. Dan mereka memilih Lionel Messi, bahkan anak-anak perempuan juga memilih dia," ujar Han.

Anak-anak itu, lanjut Han, membaca buku tentang Messi dan menonton semua pertandingan Messi lewat internet.

"Mereka bisa melihat semua pertandingan di China, Eropa dan di mana saja di sekolah internasional Pyongyang. Mereka sangat menyukai sepak bola, sehingga mereka tahu semua nama-nama pemainnya," lanjut Han.

Para bintang sepak bola kerap mengunjungi negara-negara Asia yang perkembangan sepak bolanya dianggap pesat. Namun kunjungan Messi ke Korea Utara bisa menimbulkan banyak permasalahan.

Korea Utara sejauh ini diketahui tidak memiliki liga profesional dan tidak memiliki klub yang berlaga di turnamen regional. Saat ini Korea Utara menempati peringkat 135 FIFA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com