Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maradona: Gol Messi karena Bantuan Tuhan

Kompas.com - 23/06/2014, 21:09 WIB
KOMPAS.com - Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, melukiskan gol Lionel Messi yang dicetak ke gawang Iran sebagai "campur tangan ilahi". Itu mengingatkan apa yang dia lakukan 28 tahun silam ketika dia mencetak "gol tangan Tuhan" ke gawang Inggris di Piala Dunia 1986.

Messi menjadi penyelamat Argentina dalam pertandingan penyisihan Grup F laga melawan Iran, Sabtu (21/6/2014). Ketika pertandingan diperkirakan akan berakhir imbang tanpa gol, Messi memperlihatkan kejeniusannya dengan melepaskan tembakan kaki kiri ke pojok kanan gawang Iran pada menit ke-91. Kiper Alireza Haghihi yang tampil impresif sepanjang laga tak bisa membendung laju si kulit bundar sehingga Argentina menang 1-0.

Kemenangan atas tim besutan Carlos Queiroz di Belo Horizonte itu memastikan Albiceleste lolos ke babak 16 besar. Pasalnya, di laga perdana Argentina juga meraih kemenangan atas Bosnia-Herzegovina.

Maradona memuji gol kapten Argentina itu. Menurut mantan pelatih Albiceleste tersebut, Messi bisa mencetak gol spektakuler karena ada bantuan Tuhan.

"Argentina lolos ke putaran kedua dengan campur tangan ilahi dalam penampilan kapten mereka pada masa injury time," tulis Maradona dalam kolomnya di Times of India, sehubungan dengan perayaan Gol Tangan Tuhan miliknya.

"Sebelum Brasil, Messi hanya mencetak satu gol dalam dua Piala Dunia terdahulu. Pada edisi sekarang sejauh ini, dia sudah mengemas dua gol dalam dua pertandingan. Tentu saja dia telah memulai apa yang dunia harapkan kepadanya."

"Apa yang bisa menjadi hasil terbesar (Iran) dalam sejarah sepak bola mereka tidak terjadi karena pesepak bola terbaik dari generasi ini melepaskan tendangan dengan kaki kiri ketika timnya sangat membutuhkannya. Itu merupakan upaya yang sangat baik; penempatan, kekuatan dan arah lengkungan bola yang sempurna."

Meskipun dirinya senang dengan hasil yang diraih, tetapi pria berusia 53 tahun tersebut mengakui bahwa penampilan Argentina tidak terlalu bagus. Format favorit 4-3-3 tidak bekerja dengan baik.

"Agak mirip dengan Brasil melawan Meksiko. Dalam laga itu juga, tim favorit frustrasi oleh para pemain di sekitar kotak penalti. Tak ada ruang untuk manuver," ujar Maradona, yang membawa Argentina juara dunia 1986.

"Namun tidak seperti tuan rumah, mereka mendapatkan satu gol dan itulah yang penting dalam pertandingan ini."

Argentina akan memainkan pertandingan terakhir melawan Nigeria, 25 Juni mendatang, di Port Alegre. Tim besutan Alejandro Sabella ini hanya perlu minimal hasil imbang untuk lolos dengan status juara grup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com