Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

La Roja Empaskan Kanguru Postecoglou

Kompas.com - 14/06/2014, 07:01 WIB
Ary Wibowo

Penulis

CUIABA, KOMPAS.com — Cile berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Australia pada lanjutan pertandingan Grup B Piala Dunia 2014 di Arena Pantanal, Cuiaba, Jumat atau Sabtu (14/6/2014) dini hari WIB.

Raihan tiga angka ini membuat Cile berada di posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan poin 3, kalah selisih gol dari Belanda. Sementara itu, Australia menempati peringkat ketiga, disusul oleh Spanyol dengan poin nol.

Cile langsung tampil menekan sejak menit-menit awal pertandingan. Beberapa kali skuad asuhan Jorge Sampaoli itu mendapatkan peluang emas untuk membobol gawang Australia yang dikawal kiper Matthew Ryan.

Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil setelah Alexis Sanchez sukses membuat pendukung Australia terdiam pada menit ke-12. Gol tersebut diciptakannya seusai memaksimalkan bola liar hasil aksi Charlees Aranguiz di dalam kotak penalti.

Hanya berselang dua menit, Cile mampu menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Jorge Valdivia yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan Alexis, Valdivia melepaskan tendangan akurat yang bolanya masuk ke pojok kanan gawang Australia.

Sepanjang babak pertama, Cile terlihat lebih mendominasi penguasaan bola dan serangan. Sementara itu, Australia hanya mengandalkan serangan balik yang dimotori Tim Cahill dan Mile Jedinak.

Pada menit ke-34, Australia akhirnya memperkecil kedudukan melalui Tim Cahill. Menerima umpan silang Matthew Leckie dari sisi kanan lapangan, Cahill menyundul bola yang masuk ke pojok kiri gawang Cile.

Selepas turun minum, Australia mencoba bangkit. Pada menit ke-53, Cahill sebenarnya mampu menceploskan bola ke gawang Cile. Akan tetapi, gol tersebut dianulir wasit karena hakim garis menilai Cahill lebih dulu berada di posisi off-side.

Tiga menit berselang, Australia kembali mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Akan tetapi, upaya mereka kali ini tetap belum membuahkan hasil karena kiper Cile, Claudio Bravo, mampu membuat dua penyelamatan gemilang saat menepis bola tendangan Mark Bresciano.

Tempo permainan kedua tim meningkat pada babak kedua. Meski Australia terlihat berbalik menguasai permainan, Cile juga mampu menciptakan beberapa peluang berbahaya untuk memperbesar keunggulan.

Pada menit ke-70, misalnya, saat Eduardo Vargas mendapatkan peluang di kotak penalti Australia. Beruntung bagi The Socceroos, bek Alex Wilkinson mampu memblok bola tendangan Vargas sehingga hanya menghasilkan tendangan pojok.

Australia yang mencoba menyamakan kedudukan justru kembali kebobolan ketika Jean Beausejour mampu menceploskan bola ke gawang Matthew Ryan pada injury time. Skor 3-1 untuk Cile pun bertahan hingga laga usai.

Menurut catatan FIFA, sepanjang pertandingan, Cile menguasai bola sebanyak 63 persen dan menciptakan sembilan tembakan akurat dari 11 usaha. Adapun Australia melepaskan enam peluang emas dari 13 percobaan.

Susunan pemain:
Cile: 1-Claudio Bravo, 18-Gonzalo Jara, 2-Esteban Mena, 10-Jorge Valdivia (15-Jean Beausejour 68), 8-Arturo Vidal (16-Felipe Gutierrez 60), 4-Mauricio Isla, 21-Marcelo Diaz, 17-Gary Medel, 20-Charles Aranguiz, 7-Alexis Sanchez, 11-Eduardo Vargas
Pelatih: Jorge Sampaoli

Australia: 1-Matthew Ryan, 6-Matthew Spiranovic, 22-Alex Wilkinson, 2-Ivan Franjic (19-Ryan McGowan 49), 3-Jason Davidson, 23-Mark Bresciano, 4-Tim Cahill, 5-Mark Milligan, 15-Mile Jedinak, 7-Matthew Leckie, 11-Tommy Oar (10-Ben Halloran 69)
Pelatih: Ante Postecoglou

Wasit: Noumandiez Doue (Pantai Gading)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com