Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Courtois: Atletico Akan Selalu Ada di Hatiku

Kompas.com - 18/05/2014, 20:11 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber AScom
MADRID, KOMPAS.com - Atletico Madrid masih memiliki satu pertandingan lagi pada musim 2013-2014, yaitu final Liga Champions melawan Real Madrid, di Estadio da Luz, Lisabon, 24 Mei 2014.

Pertandingan itu mungkin menjadi laga terakhir kiper Thibaut Courtois bersama Atletico (22 tahun), mengingat masa pinjamnya dari Chelsea akan habis pada Juni 2014 dan Chelsea mempertimbangkan menarik pemain yang mereka pinjamkan ke Atletico sejak 2011 itu.

"Aku akan sangat merindukan suporter pada hari aku meninggalkan Atletico. Cinta yang mereka berikan kepadaku luar biasa," ujar Courtois.

Chelsea meminjamkan Courtois karena menilainya memiliki bakat besar, tetapi tak bisa memberikan jam terbang reguler karena keberadaan Petr Cech. Betul saja, selama di Atletico, Courtois menjadi andalan, seolah-olah bukan pemain pinjaman.

Berkat aksi Courtois di bawah mistar gawang, Atletico akan menghadapi Madrid sebagai juara Primera Division 2013-2014. Gelar juara itu mereka raih setelah bermain imbang 1-1 dengan Barcelona, pada laga pekan ke-38, di Camp Nou, Sabtu (17/5/2014).

Courtois pun meraih penghargaan Zamora, yaitu penghargaan yang diberikan untuk kiper yang paling sedikit kebobolan. Sepanjang Primera Division 2013-2014, Courtois kebobolan 24 gol dalam 37 penampilan. Rekor itu lebih baik dari rekor Gorka Iraizoz dan Diego Lopez.

"Aku tak membayangkan ini tiga tahun lalu. Sekarang, kami masuk final Liga Champions dan kemudian akan ada Piala Dunia. Siapa yang tahu apa yang akan terjadi. Aku mendapatkan pengalaman luar biasa selama tiga tahun di sini. Jika aku pergi, Atletico akan selalu ada di hatiku," ujar Courtois.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com