Bayern Kerja Keras Pertahankan Kroos

Kompas.com - 27/02/2014, 01:46 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Sky Sports
MUENCHEN, KOMPAS.com — Direktur Keuangan Bayern Muenchen, Jan-Christian Dreesen, mengatakan, pihaknya akan berusaha sebaik mungkin untuk membuat gelandang Toni Kroos memperpanjang kontrak. Dreesen mengisyaratkan, Bayern siap meningkatkan gaji Kroos secara signifikan.

"Kami siap melanjutkan diskusi dengan Toni Kroos dan saya berharap bisa melihat pembicaraan ini berakhir sukses. Kami akan melakukan sesuatu yang substansial dalam hal ini. Kami sangat ingin mengapresiasi performa Toni. Kami serius dan punya stabilitas jangka panjang. Di klub kami, Anda akan menikmati sukses," ujar Dreesen.

Kroos telah menjadi bagian tim utama Bayern sejak 2007 dan masih terikat kontrak hingga 2015. Setelah dipinjamkan ke Bayer Leverkusen pada 2009-2010, Kroos berkembang menjadi pemain penting untuk Bayern.

Musim ini, ia telah bermain 20 kali, dengan empat di antaranya sebagai pengganti, dan mencetak satu gol dan empat assist. Musim lalu, ia bermain 24 kali di Bundesliga, dengan satu di antaranya sebagai pengganti, dan mencetak enam gol dan delapan assist.

Menurut pemberitaan di Inggris, Manchester United berencana merekrut Kroos pada bursa transfer musim panas 2014 dan siap memberi gaji tinggi kepada Kroos.

Kroos sendiri mengaku gembira di Bayern dan sangat berharap bisa melanjutkan karier di klub tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com