Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wenger Puji Gol Rosicky dan Giroud

Kompas.com - 23/02/2014, 05:06 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber BBC
LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memuji penampilan anak asuhnya saat mengalahkan Sunderland 4-1 pada lanjutan Premier League di Stadion Emirates, Sabtu (22/2/2014). Ia pun secara khusus memuji gol yang ditorehkan Tomas Rosicky dan Olivier Giroud.

Empat gol kemenangan Arsenal dicetak Giroud pada menit ke-5, 31, Rosicky (42) dan Laurent Koscielny (57). Sementara itu, gol balasan Sunderland dikreasi Emanuele Giaccherini (81).

'"Gol Tomas Rosicky adalah salah satu yang terbaik (yang kami punya) dan salah satu dari dua gol Olivier Giroud adalah torehan yang hebat. Seperti itulah cara yang kami mainkan dan ketika kami mencetak gol seperti itu akan membuat Anda bahagia karena itu menunjukkan cara yang Anda mainkan," ujar Wenger seperti dilansir BBC.

Lebih lanjut, Wenger pun menilai Rosicky saat ini menjadi salah satu pemain penting bagi Arsenal. Menurutnya, performa Rosicky saat luar biasa untuk membantu permainan tim dari sisi lapangan tengah.

"Tendangan gol Tomas sangat hebat. Saya sangat bangga kepadanya karena dia adalah pesepak bola yang fantastis dan kami menyayanginya di sini. Bisa berakhir dalam skema seperti itu sangat bagus baginya," puji Wenger.

Sementara itu, terkait penampilan Giroud, Wenger mengatakan, "Saya selalu mengatakan bahwa Giroud adalah karakter yang kuat dan dia telah menunjukkannya hari ini."

Raihan tiga angka atas Sunderland membuat Arsenal duduk di peringkat kedua klasemen sementara Premier League dengan nilai 59, atau kalah satu angka dari Chelsea di puncak.

"Kami masih berada di papan atas. Ini tergantung kepada konsistensi dan performa kami. Ini adalah kemenangan penting. Kami kalah dari Liverpool dan imbang lawan Manchester United. Kami butuh kemenangan di pertandingan ini," tukas Wenger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com