Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho: Tak Ada Tukang "Diving" di Chelsea

Kompas.com - 05/01/2014, 00:32 WIB
Ferril Dennys

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menjelaskan bahwa ada banyak pemain yang kerap melakukan diving saat bermain. Namun, menurut Mourinho, pemain semacam itu tidak ada di Chelsea. Pernyataan Mourinho tersebut terkait aksi Oscar yang dinilai sejumlah kalangan melakukan diving pada menit ke-56 saat melawan Southampton, Rabu (1/1/2014).

Menerima bola dari umpan terobosan Eden Hazard, Oscar tinggal berhadapan dengan kiper Kelvin Davis. Pemain asal Brasil tersebut kemudian terjatuh saat mengecoh Davis. Wasit Martin Atkinson tidak menilai kejadian tersebut sebagai sebuah pelanggaran. Sebaliknya, Atkinson justru menganjar Oscar dengan kartu kuning.  

"Saya ingin membuat hal ini jelas. Ada banyak tukang diving di dunia sepak bola. Ada banyak tukang diving di sejumlah klub besar. Ada beberapa tukang diving di Inggris. Namun, hanya beberapa saja. Di Chelsea, tidak ada tukang diving. Tidak ada sama sekali," jelas Mourinho kepada RTE.

"Oscar membuat kesalahan, sebagaimana yang dia katakan kepada saya. Saya percaya dengan dia. Dia benar-benar yakin bahwa kiper menabraknya. Kiper tersebut tidak melakukannya. Dia (Oscar) membuat kesalahan. Dia dengan tenang menerima kartu kuning. Manajer lawan dalam jumpa pers mengatakan, 'Keputusan bagus, Atkinson'. Cerita selesai. Di sini, kami tidak memiliki tukang diving," sambung Mourinho.

Mourinho mengaku setuju terhadap pemberatasan diving di dalam sepak bola. "Jika Blatter (Joseph Blatter) ingin menganalisa situasi, saya bisa memberikan dia nasihat dan pengalaman saya, karena saya pernah bekerja di beberapa negara berbeda," ujar pelatih yang pernah membesut FC Porto, Inter Milan, dan Real Madrid tersebut.

"Pergi ke negara lain, hadapai masalah di negara-negara lain, dan jangan takut pergi ke klub-klub besar. Setelah itu, datanglah ke Inggris, karena di Inggris lebih mudah. Inggris merupakan negara terhebat," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com