Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho: Penampilan Hazard Luar Biasa

Kompas.com - 05/12/2013, 13:06 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal
SUNDERLAND, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, memuji penampilan Eden Hazard saat mengalahkan Sunderland 4-3 pada lanjutan Premier League di Stadium of Light, Rabu (4/12/2013). Ia menilai, Hazard telah menampilkan permainan terbaiknya sepanjang musim ini di pertandingan tersebut.

Hazard mencetak dua gol di pertandingan tersebut pada menit ke-36 dan 62. Selain itu, gelandang asal Belgia itu juga sukses memberikan assist untuk gol Frank Lampard pada menit ke-17.

"Bagi saya, itu adalah penampilan terbaiknya. Mungkin musim lalu dia melakukan hal yang sama atau bahkan lebih baik. Tetapi, bagi saya, ini (saat melawan Sunderland) adalah yang terbaik," puji Mourinho.

"Talenta dan ambisi ada dalam dirinya sejak menit pertama dan itulah yang saya lihat pertama kali darinya. Dia adalah talenta yang hebat. Tetapi, terkadang hal-hal luar biasa darinya sering hilang di pertandingan dan setelah itu mungkin dia kembali di babak kedua."

"Namun, hari ini penampilannya sangat luar biasa," tambahnya.

Menurut catatan Soccernet, sepanjang pertandingan, Chelsea menguasai bola sebanyak 55 persen dan menciptakan peluang lima emas dari 19 usaha. Adapun tim tuan rumah melepaskan tiga tembakan dari 12 percobaan.

"Mereka (Sunderland) bermain bertahan dan mengandalkan eksekusi bola mati. Jadi, ini adalah pertandingan yang seharusnya bisa kami menangkan, karena cara kami bermain sedikit berisiko untuk hasil hingga menit terakhir pertandingan," kata Mourinho.

"Pada enam menit terakhir jika mereka mempunyai dua kesempatan tendangan pojok, maka mereka akan menang 5-4," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com