Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Milan Harus Bayar ke Madrid Rp 45 Miliar untuk Kaka

Kompas.com - 23/09/2013, 22:15 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Kaka berlabuh di San Siro dengan status bebas transfer. Tetapi, Gazzetta dello Sport mengklaim, AC Milan harus membayar sedikit biaya kepada Real Madrid untuk sang playmaker, jika Rossoneri finis di posisi tiga besar pada akhir musim 2013/14 ini.

Gelandang asal Brasil tersebut pindah ke Santiago Bernabeu pada empat tahun silam setelah dibeli dengan harga 65 juta euro (sekitar Rp 991,507 miliar). Tetapi bersama Madrid, performa Kaka tak menjanjikan sehingga dia kehilangan tempat di skuad utama, dan akhirnya memutuskan untuk kembali ke San Siro pada bursa transfer musim panas lalu.

"Real Madrid akan menerima bayaran untuk Kaka, tergantung kepada posisi akhir Milan di liga," demikian catatan Presiden Madrid Florentino Perez pada rapat umum akhir pekan.

Perez tak menyebutkan jumlah angka. Tetapi Gazzetta mengklaim Milan harus membayar 3 juta euro (sekitar Rp 45,104 miliar) jika mereka mendapatkan tiket menuju Liga Champions.

Sementara itu, Kaka mengungkapkan kepada Sky Sport Italia mengenai masalahnya di Spanyol bersama raksasa Eropa tersebut. Dia mengakui, di Spanyol dirinya merasa kesulitan, baik secara personal maupun profesional.

"Saya kembali ke Milan sebagai pemain yang lebih kuat dan lebih berpengalaman setelah empat tahun yang sulit secara personal dan profesional," ujar Kaka.

"Di Madrid saya belajar untuk mendapatkan kritikan, tantangan dan menjadi konstan di bawah tekanan. Begitu banyak persoalan yang membuat saya bertumbuh."

"Atmosfir di Real Madrid seperti kebanyak klub lain. Di Milan, hubungan lebih dekat. Saya menghadapi pengalaman baru ini dengan kesadaran yang berbeda dibandingkan yang sebelumnya. Sekarang saya harus mengeluarkan peranan sebagai pemimpin."

"Saya berharap berada di Milan dalam jangka waktu lama, membantu mereka yang lebih muda dan masih belajar. Milan 10 tahun yang lalu berbeda, tetapi rasa tetap sama. Ini seperti saya tidak pernah pergi."

Kaka saat ini harus menepi karena cedera. Dia mengalami gangguan otot paha dalam debutnya di Torino.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Hasil Persib Vs Madura United 3-0, Hodak: Bagus, tapi Belum Selesai...

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Hasil dan Klasemen Serie A: Italia Batal Kirim 6 Tim ke Liga Champions

Liga Italia
Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Hasil Sevilla Vs Barcelona 1-2: Tiga Angka di Laga Pamungkas Xavi

Liga Spanyol
Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih 'Tidak Seksi'

Southampton Kembali ke Premier League, Pembuktian Pelatih "Tidak Seksi"

Liga Inggris
Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com