Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MU Hanya Disambut 60 Penggemar di Sydney

Kompas.com - 14/07/2013, 18:55 WIB
L Sastra Wijaya

Penulis

SYDNEY, KOMPAS.com — Kehadiran tim Manchester United (MU) di Sydney, Minggu (14/7/2013), hanya disambut oleh sekitar 60 penggemar. Meski begitu, MU tetap akan tampil maksimal saat melawan A League All Stars, Sabtu (20/7/2013) nanti. Manajer David Moyes berharap mereka tidak kembali kalah, setelah mengalami hal itu pada laga di Bangkok, Thailand, saat melawan Singha All Star XI dengan skor 0-1.

Kedatangan tim Setan Merah di Sydney menggunakan pesawat khusus dan memang tidak diumumkan secara resmi sehingga hanya sedikit pendukung yang mengetahui kedatangan mereka. Menurut laporan media Australia, dengan tidak hadirnya bintang seperti Wayne Rooney, Robin van Persie, dan Nemanja Vidic, rombongan MU ini lebih banyak berisi para pengurus klub dibandingkan para pemain top mereka.

Bintang-bintang senior seperti Ryan Giggs dan Rio Ferdinand tampak di antara para pemain yang hadir. Dalam jumpa pers dengan media pada Minggu (14/7/2013) sore, Moyes didampingi oleh Ryan Giggs.

Menurut Moyes, walaupun perjalanan ke Asia ini merupakan bagian dari latihan menjelang musim kompetisi mendatang, anak-anak asuhnya tidak berharap akan mengalami kekalahan kedua. MU akan menghadapi tim seleksi All Star A League pada Sabtu mendatang di Stadion ANZ Sydney.

Moyes mengatakan, salah satu penyerang utama, Robin van Persie, akan bergabung dengan rekan-rekannya dalam satu dua-hari ini di Sydney. Menurut laporan koresponden Kompas.com di Australia, L Sastra Wijaya, tim A League All Stars tidak akan menyertakan tiga bintang asing mereka, Alessandro Del Piero, Shinji Ono, dan Emile Heskey.

"Setiap pertandingan selalu seru. Itu yang terjadi di Thailand tadi malam. Kami sedang melakukan perjalanan, dan semalam merupakan pertandingan pertama kami. Hari Sabtu adalah pertandingan kedua," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com