Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulangkan Adebayor Dkk, Burkina Faso ke Semifinal

Kompas.com - 04/02/2013, 06:44 WIB

NELSPRUIT, KOMPAS.com - Burkina Faso melaju ke semifinal Piala Afrika Afsel 2013 usai mengalahkan Togo 1-0 lewat babak perpanjangan waktu pada babak perempat final di Stadion Mbombela, Minggu (3/2/2013). Gol semata wayang Les Etalons dikreasikan Jonathan Pitroipa pada menit ke-105.

Sepanjang pertandingan, kedua tim bermain dengan tempo lambat. Namun, meski mampu menghasilkan sejumlah peluang, tidak ada gol yang mampu dihasilkan pada waktu normal selama 90 menit.

Peluang terbaik Burkina Faso diperoleh Charles Kabore pada pertengahan babak pertama. Namun, usahanya itu belum berhasil karena kiper Togo, Kossi Agassa, mampu mementahkan bola tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti.

Sementara Togo, mendapatkan kesempatan emas melalui Emanuel Adebayor di pertengahan paruh kedua. Akan tetapi, meski sudah lolos dari jebakan offside, kiper Burkina Faso, Daouda Diakite, mampu cepat menutup gerakan striker Tottenham Hotspur itu.

Pada akhir babak pertama perpanjang waktu, pendukung Burkina Faso bersorak setelah sundulan kepala Pitropia mengubah timnya unggul. Gol tersebut ditorehkannya setelah memanfaatkan umpan tendangan pojok Charles Kabore.

Togo terus berusaha membalas di paruh kedua babak perpanjangan, tetapi sejumlah upaya Les Eperviers --sebutan Togo-- itu gagal dikonversikan menjadi gol sehingga membuat skor 1-0 untuk keunggulan Burkina Faso tidak berubah hingga laga usai.

Di babak semifinal, Burkina Faso akan menghadapi calon kuat juara, Ghana pada  Rabu (6/2/2013). Pertandingan semifinal lainnya akan mempertemukan Mali dan Nigeria.

Susunan Pemain
Burkina Faso:
1-Daouda Diakite; 5-Mohamed Koffi, 4-Bakary Kone, 8-Paul Koulibaly, 12-Mady Panandetiguiri; 6-Djakaridja Kone, 13-Issoef Ouattara (22-Prejuce Nakoulma 68), 18-Charles Kabore, 9-Moumouni Dagano, 20-Wilfried Sanou (21-Abdou Traore 96); 11-Jonathan Pitroipa (7-Florent Rouamba 109)
 
Togo: 16-Kossi Agassa; 6-Mamah Gaffar, 2-Dare Nibombe, 9-Vincent Bossou, 21-Dakonam Djene; 5-Serge Akakpo (3-Dove Wome 106’), 8-Komlan Amewou (7-Moustapha Salifou 116), 15-Alaixys Romao, 17-Serge Gakpe; 10-Floyd Ayite (14-Prince Segbefia 67), 4-Emmanuel Adebayor

Wasit: Badara Diatta‎

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com