Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ultimatum Istri Terry: Kerangkeng atau Cerai

Kompas.com - 11/02/2010, 09:47 WIB

DUBAI, KOMPAS.com — Istri John Terry, Toni Poole, mengaku rindu kepada suaminya. Dia berharap kapten Chelsea itu segera menyusulnya ke Dubai, Uni Emirat Arab. Namun, dia akan memanfaatkan pertemuan itu untuk membuat komitmen baru.

Toni sudah menyiapkan ultimatum kepadanya. Terry akan masuk "kerangkeng" dengan peraturan ketat untuk keluar, atau cerai. Pilihan yang bakal sulit buatnya.

Toni memang sangat terpukul setelah skandal perselingkuhan Terry dan Vanessa Perroncel terbongkar. Dia langsung ke Dubai untuk menenangkan diri. Dikabarkan, Kamis atau Jumat ini Terry akan segera menyusulnya. Dari Dubai, Toni sempat beberapa kali menelepon Terry sambil menangis sesenggukan.

Toni kemudian memberi ultimatum dan meminta Terry mengikuti peraturan yang akan dia buat. Ini demi kelangsungan perkawinan mereka. Dia harus langsung pulang begitu selesai berlatih atau bermain. Dia juga tak boleh lama-lama keluar malam dan harus bersedia mengikuti konsultasi perkawinan.

Toni mengatakan kepada Terry, "Mengikuti peraturanku atau perkawinan ini berakhir. Segalanya telah berubah. Tak akan ada lagi kesempatan selingkuh. Aku sangat berharap ini berhasil. Aku tahu kamu juga menginginkannya."

Toni (28) menambahkan, "Aku sudah sangat merindukan Terry. Aku bahagia Chelsea memberinya kesempatan berlibur dan dia bisa menemuiku. Kami akan menikmati waktu bersama dan melakukan hal terbaik."

Meski begitu, psikologi Toni kemungkinan akan berubah. Dia akan selalu diliputi rasa curiga. Toni juga sadar tak bisa memantau Toni 24 jam per hari.

Rekan Toni mengatakan, "Toni menginginkan Terry langsung pulang ke rumah dari latihan. Dia juga harus memberi alasan tepat jika terlambat. Toni sadar ini akan sangat mengekang Terry seperti dalam kerangkeng, tapi dia merasa tak bisa berbuat lain. Saat ini terjadi krisis kepercayaan dan Terry harus bisa mengembalikan kepercayaan istrinya."

"Untuk sementara, Toni tak menginginkan Terry keluar rumah. Setidaknya sampai perkawinan mereka selamat atau justru hancur sekalian. Tapi, menyelesaikan masalah ini tak cukup sehari. Harus ada konsultasi perkawinan dan Terry siap melakukannya," kata teman Toni tersebut.

Toni sendiri sekarang sudah mulai bisa mengendalikan diri. Sebelumnya, matanya selalu merah karena kebanyakan menangis. Dia sekarang sudah mulai bisa tersenyum. (MRR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com