Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Kompas.com - 26/05/2024, 17:49 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Final Championship Series Liga 1 2023-2024 leg pertama antara Persib Bandung vs Madura United akan digelar Minggu (26/5/2024) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. 

Don’t change the winning team, pelatih Persib Bojan Hodak, tidak banyak mengubah starting eleven di laga final kali ini daripada saat semifinal sebelumnya.

Bojan Hodak menerapkan formasi 4-2-3-1. Di bawah mistar gawang, Kevin Ray Mendoza penjaga gawang Timnas Filipina, masih menjadi andalan. 

Empat bek sejajar dihuni dua bek asing Nick Kuipers dan Alberto Rodriguez, Henhen Herdiana dan Rezaldi Hehanussa di kedua bek sayap. 

Baca juga: Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Terjadi sedikit perubahan, tidak ada nama Marc Klok dalam daftar susunan pemain Persib di final, disinyalir ia mengalami cedera. 

Double pivot label timnas Dedi Kusnandar dan Rachmat Irianto akhirnya dipercaya, keduanya akan mencoba meredam kreativitas lini serang Madura United. 

Stefano Beltrame gelandang nomor 10 yang bakal menyokong trio lini depan Persib Febri Hariyadi, Ciro Alves, dan David da Silva. 

David da Silva telah mencetak 27 gol, sementara Ciro sudah mengoleksi 15 gol.

Baca juga: Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Sementara itu, Rakhmat Basuki caretaker Madura United diprediksi akan menerapkan formasi tak jauh beda 4-1-2-3. 

Menurunkan kiper asingnya Lucar Frigeri yang punya beberapa penyelamatan penting saat di semifinal. 

Duo bek tangguh senior Cleberson Martins dan Fachruddin Aryanto, serta Alexvan Djin dan Koko Ari sudah pasti akan dapat tugas mengawal produktivitas DDS-Ciro yang sangat tajam musim ini. 

Kombinasi Jacob Mahler, Hugo Gomes, dan Francisco Rivera jadi trio lini tengah yang diwaspadai Bandung.

Hugo Gomes sudah mencetak sembilan gol dan tujuh assist, dan Rivera telah mencatat sembilan gol dan 11 gol assist.

Malik Risaldi, Riyatno Abiyoso, dan penyerang tengah Dalberto disiapkan untuk harapan bisa mencuri gol di leg pertama ini 

Baca juga: Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Berikut starting Persib vs Madura United :

Persib : Kevin Ray Mendoza, Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Henhen Herdiana, Rezaldi Hehanussa, Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame, Febri Hariyadi, Ciro Alves, David da Silva. 

Madura United : Lucas Frigeri, Cleberson Martins, Fachruddin Aryanto, Koko Ari, Dodi Alekvan Djin, Jacob Mahler, Francisco Rivera, Hugo Gomes, Riyatno Abiyoso, Malik Risaldi, Dalberto Luan Belo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Internasional
Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com