Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kompas.com - 21/05/2024, 11:57 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Video Assistant Referee (VAR) telah diterapkan di sepak bola Indonesia, tepat saat memasuki babak Championship Series Liga 1 Indonesia 2023-2024.

Empat laga telah dilaksanakan di Bali, Madura, Bandung, dan Balikpapan dengan menggunakan VAR mobile pada laga Bali United FC vs Persib Bandung (14/5/2024), Madura United FC vs Borneo FC (15/5/2024), Persib Bandung vs Bali United FC (18/5/2024), serta Borneo FC vs Madura United FC (19/5/2024).

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Asep Saputra mengatakan bahwa implementasi VAR pada empat laga tersebut telah berjalan lancar. 

Baca juga: 4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Pada perkembangannya, setiap penerapan VAR di babak champhionship series ini selalu dipantau dan dievaluasi FIFA. Sebab, dalam hal ini setiap detail proses harus dilaporkan ke FIFA.

Sehingga, penggunaannya akan kembali dilanjutkan pada dua laga perebutan posisi ketiga dan final championship series ini.

"Semua berjalan sesuai dengan yang sudah kami rencanakan. Mulai dari koordinasi dengan FIFA, pengiriman mobil VAR ke empat kota, komunikasi dengan broadcast, proses kalibrasi pada empat jam sebelum kick off, sampai dengan penerapan VAR pada match day," ujar pria berkacamata itu.

"Selanjutnya, kami akan melakukan hal yang sama untuk empat pertandingan sisa berikutnya," imbuhnya.

VAR Room yang salah satunya dilengkapi enam unit layar monitor sebagai penunjang petugas Video Assistant Referee seperti Wasit VAR, AVAR (Assistant VAR), dan RO (Replay Operator) yang akan berkomunikasi secara langsung dengan wasit yang memimpin laga atas apa yang terjadi di lapangan. KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU VAR Room yang salah satunya dilengkapi enam unit layar monitor sebagai penunjang petugas Video Assistant Referee seperti Wasit VAR, AVAR (Assistant VAR), dan RO (Replay Operator) yang akan berkomunikasi secara langsung dengan wasit yang memimpin laga atas apa yang terjadi di lapangan.

Seperti diketahui, sebelumnya penerapan VAR di kompetisi sepak bola ini diawali dengan persiapan dan pelatihan yang didampingi langsung oleh FIFA. Termasuk uji coba teknologi VAR yang dievaluasi langsung.

Persiapan dan pelatihan semua perangkat pertandingan telah dimulai sejak Juli 2023 hingga Maret 2024. Lebih dari itu, FIFA juga telah menyetujui perangkat yang bertugas pada pertandingan yang menggunakan VAR pada awal Mei 2024.

Baca juga: Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Asep Saputra mengatakan, komunikasi intens dengan FIFA ini merupakan salah satu kunci sukses penerapan VAR di Indonesia.

"Pada proses itu, FIFA menunjukkan hasil evaluasi hingga mengirimkan ke kami proses persetujuan akhir dalam bentuk approval pada platform FIFA. Persetujuan akhir itulah yang menjadi dasar VAR bisa diterapkan pada babak championship series Liga 1 2023-2024," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toni Kroos Menggila di Euro 2024, Akurasi Operan Bak Laser

Toni Kroos Menggila di Euro 2024, Akurasi Operan Bak Laser

Internasional
Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Internasional
Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Internasional
Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Internasional
Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
'Ramuan Rahasia' Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

"Ramuan Rahasia" Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

Internasional
Keharmonisan Pemain Muda dan Senior, Kunci Timnas Jerman

Keharmonisan Pemain Muda dan Senior, Kunci Timnas Jerman

Internasional
Jawaban PSSI soal Logo Garuda Didaftarkan Pribadi oleh Pemilik Erspo

Jawaban PSSI soal Logo Garuda Didaftarkan Pribadi oleh Pemilik Erspo

Timnas Indonesia
Jerman Vs Hongaria, Kroos Beri Rasa Aman bagi Tim Panzer

Jerman Vs Hongaria, Kroos Beri Rasa Aman bagi Tim Panzer

Internasional
Messi: Juara Copa America Sulit, Sayangkan Neymar, Brasil Sejuta Talenta

Messi: Juara Copa America Sulit, Sayangkan Neymar, Brasil Sejuta Talenta

Internasional
Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini: Jerman Vs Hongaria

Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini: Jerman Vs Hongaria

Internasional
Persib Lolos AFC Champions League 2 Tanpa Play-off

Persib Lolos AFC Champions League 2 Tanpa Play-off

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Jerman Vs Hongaria di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Jerman Vs Hongaria di Euro 2024

Internasional
Lionel Messi Ungkap Rival Terberat di El Clasico Barcelona Vs Madrid

Lionel Messi Ungkap Rival Terberat di El Clasico Barcelona Vs Madrid

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com