Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Kompas.com - 21/05/2024, 04:25 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Media Italia, Tuttomercatoweb, melabeli permainan Jay Idzes dengan kata "solid dan konkret. Idzes membawa Venezia melibas Palermo 1-0 pada partai playoff promosi ke Serie A.

Laga leg pertama semifinal playoff promosi Serie A antara Palermo vs Venezia digelar di Stadion Renzo Barbera, Senin (20/5/2024) atau Selasa (21/5/2024) dini hari WIB.

Venezia memetik hasil positif pada jumpa pertama di markas Palermo. Skuad beralias I Lagunari itu membawa pulang kemenangan 1-0.

Gol kemenangan Venezia dibukukan oleh Nicholas Pierini pada menit ke-62, memanfaatkan assist partnernya di lini depan asal Finlandia, Joel Pohjanpalo.

Raihan kemenangan di markas Palermo menempatkan Venezia dalam posisi bagus jelang leg kedua semifinal di Stadion Pierluigi Penzo pada Jumat (24/5/2024) nanti.

Baca juga: Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes berandil dengan memastikan pertahanan Venezia tak tertembus oleh ancaman pilar I Rosanero (Si Merah Muda), julukan Palermo.

"Solid dan konkret. Sang bek tengah bermain dengan konsentrasi bagus dan ketangguhan fisik," tulis media Italia, Tuttomercatoweb, mengulas penampilan Jay Idzes saat melawan Palermo.

"Dia juga tidak terpengaruh provokasi dari penyerang Rosanero, yang kerap menyerangnya dengan cara yang keras."

Tuttomercatoweb memberikan nila 6,5 untuk performa sang bek asal Indonesia dalam partai kontra Palermo.

Ponten yang diberikan kepada Idzes adalah salah satu yang tertinggi buat pemain Venezia.

Baca juga: Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Rating Idzes hanya kalah tinggi dari sang pencetak gol kemenangan I Lagunari, Nicholas Pierini, yang diberikan nilai tujuh.

Berkat hasil di kandang Palermo, Jay Idzes dkk terus menjaga asa untuk meraih satu tiket sisa untuk promosi ke Serie A 2024-2025.

Seperti diketahui, Serie B 2023-2024 menyediakan tiga tiket promosi ke Serie A 2024-2025.

Sepasang tiket otomatis sudah diamankan dua penghuni teratas pada klasemen reguler Serie B, yakni Parma dan Como.

Satu tiket sisa kemudian menjadi rebutan enam tim yang menempati peringkat tiga hingga delapan klasemen, dalam babak playoff.

Tim-tim yang terjun dalam playoff promosi Serie A 2024-2025 adalah Venezia, Cremonese, Catanzaro, Palermo, Sampdoria, dan Brescia.

Babak playoff promosi ke Serie A  2024-2025 saat ini sudah menyentuh semifinal alias empat besar. Partai semifinal lain mempertemukan Catanzaro dengan Cremonese.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Riccardo Calafiori, Aura Maldini, dan Assist yang Buat Modric Menangis

Riccardo Calafiori, Aura Maldini, dan Assist yang Buat Modric Menangis

Liga Italia
Cara Timnas U16 Indonesia Bongkar Pertahanan Filipina

Cara Timnas U16 Indonesia Bongkar Pertahanan Filipina

Timnas Indonesia
Hasil Putaran Kedua ISSOM 2024: 3 Pebalap Honda Racing Indonesia Tampil Apik

Hasil Putaran Kedua ISSOM 2024: 3 Pebalap Honda Racing Indonesia Tampil Apik

Sports
Taufik Hidayat Beri Dukungan untuk Caketum PBSI 2024-2028

Taufik Hidayat Beri Dukungan untuk Caketum PBSI 2024-2028

Badminton
Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Timnas Indonesia
Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Sports
Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Internasional
Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Internasional
Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Internasional
Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Liga Indonesia
Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com