Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Kompas.com - 30/04/2024, 16:00 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Irak, Radhi Shenaishil, optimistis untuk menang saat menghadapi timnas U23 Indonesia

Dia yakin pasukannya dapat mengamankan tiket Olimpiade Paris 2024.

Irak baru saja menelan kekalahan 0-2 dari Jepang dalam fase semifinal Piala Asia U23 2024 yang berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad, Qatar, pada Senin (29/4/2024) waktu setempat atau Selasa (30/4/2024) dini hari WIB.

Di sisi lain, timnas U23 Indonesia pun gagal melanjutkan perjalanan untuk sampai ke babak final Piala Asia U23 2024 setelah kalah 0-2 dari Uzbekistan tepat sebelum laga Irak dan Jepang dimulai.

Artinya, Irak dan Indonesia akan bersua untuk memperebutkan juara ketiga supaya mendapat tiket otomatis ke Olimpiade Paris 2024.

Baca juga: Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Laga Irak vs Indonesia bakal bergulir di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar, pada Kamis (2/5/2024) waktu setempat atau pukul 22.30 WIB.

Meskipun gagal melaju ke tahap final, Radhi tetap optimistis tentang peluang timnya di Olimpiade Paris 2024.

Radhi mengakui bahwa skuad Garuda Muda merupakan lawan yang tangguh untuk skuadnya.

“Kami tahu tim Indonesia adalah tim yang sangat sulit dan mereka masuk empat besar karena tampil bagus di babak grup, tapi kami berharap bisa bermain melawan Indonesia dan menang,”ujar Radhi, seperti dikutip dari situs AFC. 

Baca juga: Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Pelatih berusia 57 tahun itu pun menyebut bahwa para anak asuhnya sedang mengalami cedera dan dia perlu mengubah formasi pemain jelang laga melawan Indonesia. 

“Sekarang kami harus bekerja dengan para pemain secara fisik,” ungkap Radhi.

“Kami menderita beberapa cedera dan kami harus mengganti pemain,” jelasnya menambahkan.

Lebih lanjut, Radhi menegaskan Irak tidak menargetkan final Piala Asia U23 2024, melainkan untuk tembus dan mengamankan satu tempat di Olimpiade Paris 2024.

“Kami datang ke sini untuk Olimpiade, kami tidak pernah menyebut bahwa kami akan mencapai final,” tutur Radhi.

“Kami senang dengan keadaan kami sekarang dan masih memiliki kesempatan maju ke Olimpiade,” tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com