Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Disingkirkan PSG dari Liga Champions, Xavi Salahkan Wasit

Kompas.com - 17/04/2024, 06:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Juru racik Barcelona, Xavi Hernandez, merasa tak puas dengan kepemimpinan wasit seusai Barca tersingkir dari Liga Champions 2023-2024.

Barcelona gugur di perempat final Liga Champions 2023-2024 setelah kalah dari Paris Saint-Germain (PSG) dengan agregat skor 6-2.

Kepastian Barca tersingkir dari Liga Champions 2023-2024 setelah tumbang 1-4 di tangan PSG dalam leg kedua babak perempat final pada Rabu (17/4/2024).

Barcelona sejatinya sempat tampil cukup baik saat melawan PSG seusai memimpin 1-0 lebih dahulu melalui Raphinha (12’).

Baca juga: Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Namun, Barcelona justru mesti menerima kenyataan kehilangan Ronald Araujo yang mendapatkan kartu merah dari wasit Istvan Kovacs pada menit ke-29.

Oleh sebab itu, Barcelona lantas kebobolan empat gol beruntun dari PSG melalui Ousmane Dembele (40’), Vitinha (54’), dan Kylian Mbappe (61’penalti, 89’).

Di samping itu, Xavi Hernandez juga menerima kartu merah dari wasit Istvan Kovacs karena protes berlebihan di pinggir lapangan pada menit ke-56.

Selepas pertandingan, Xavi mengungkapkan bahwa permainan Barcelona sepenuhnya berubah karena Ronald Araujo dikeluarkan wasit.

Baca juga: Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Juru racik berkebangsaan Spanyol itu pun tidak puas dengan keputusan Istvan Kovacs yang memberikan kartu merah kepada Araujo.

“Kami kesal. Saya pikir, insiden Araujo (kartu merah) menentukan hasil,” kata Xavi, dikutip dari Football Espana.

“Sampai saat itu, kami terorganisir dengan baik. Hal itu (Araujo kartu merah) mempengaruhi keseluruhan pertandingan,” lanjutnya.

Xavi menilai, wasit Istvan Kovacs telah melakukan keputusan keliru seusai mengusir Araujo dari lapangan.

“Apa yang kami kerjakan sepanjang musim dirusak oleh keputusan wasit,” ungkap mantan gelandang timnas Spanyol itu.

Baca juga: Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

“Saya mengatakan kepadanya bahwa dia adalah bencana. Dia tidak memahami permainan,” imbuh Xavi menjelaskan.

Sementara itu, pelatih PSG, Luis Enrique, memberikan sorotan kepada permainan tiga pemainnya, yakni Barcola, Kylian Mbappe, dan Dembele.

“Kami luar biasa dalam melakukan tekanan. Barcola, Kylian, dan Ousmane Dembele spektakuler dan mereka membuat kami bermain sesuai keinginan,” tutur dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com