Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions: Real Madrid Vs Man City, PSG Vs Barcelona

Kompas.com - 08/04/2024, 17:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Liga Champions tengah pekan ini memuat empat pertandingan leg pertama perempat final yang melibatkan tim-tim besar. 

Duel Arsenal vs Bayern Muenchen dan Real Madrid vs Man City akan digelar serentak pada Rabu (10/4/2024) pukul 02.00 WIB. 

Arsenal dalam laju positif menjelang pertemuan melawan Bayern Muenchen di Stadion Emirates. 

Meriam London tak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir dan kini sedang memimpin klasemen Liga Inggris 2023-2024. 

Baca juga: Guardiola Protes Jadwal Padat Man City Jelang Lawan Madrid di Liga Champions

Sementara itu, Bayern Muenchen menelan dua kekalahan dalam tiga laga sebelumnya dan terancam gagal melanjutkan dominasi di Bundesliga. 

Tim beralias Die Roten itu ada di urutan kedua klasemen Bundesliga dengan 60 poin, berjarak 16 angka di belakang Bayer Leverkusen. 

Pada saat bersamaan, Stadion Santiago Bernabeu menjadi arena pertandingan antara Real Madrid dan Manchester City. 

Ini merupakan tahun keempat secara beruntun Real Madrid dan Man City bertemu pada fase gugur Liga Champions. 

Baca juga: Kata Ancelotti Soal Kenangan Semifinal Liga Champions Lawan Man City

Kedua tim sebelumnya bertemu di 16 besar Liga Champions 2019-2020 dan semifinal musim 2021-2022 serta 2022-2023. 

Pada pertemuan terakhir di semifinal Liga Champions musim lalu, Man City mengalahkan Real Madrid dengan agregat 5-1 dan berakhir menjadi juara. 

Jadwal Liga Champions lainnya menyajikan duel Paris Saint-Germain (PSG) vs Barcelona dan Atletico Madris vs Borussia Dortmund pada Kamis (11/4/2024) pukul 02.00 WIB. 

Laga PSG vs Barcelona berarti reuni antara pelatih kedua tim, yakni Luis Enrique dan Xavi Hernandez yang pernah menjadi rekan setim di Barca. 

Baca juga: Inter Tersingkir dari Liga Champions, Pelatih AC Milan Ikut Terkejut

Xavi juga pernah merasakan dilatih Luis Enrique di Barcelona selama periode 2014-2015 sebelum pindah ke Al Sadd. 

Duel ini juga mengingatkan pada babak 16 besar Liga Champions 2016-2017 saat PSG yang unggul 4-0 saat datang ke kandang Barcelona justru kalah 1-6. 

Barcelona akhirnya melaju ke perempat final dengan kemenangan agregat 6-5 yang menjadi comeback terbesar dalam sejarah Liga Champions.

Jadwal Liga Champions 

Rabu, 10 April 2024

  • 02.00 WIB - Arsenal vs Bayern Muenchen
  • 02.00 WIB - Real Madrid vs Man City 

Kamis, 11 April 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com