Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Man United Kehilangan Tujuh Poin dalam Waktu Seminggu...

Kompas.com - 08/04/2024, 08:02 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Man United, Erik ten Hag, kecewa dengan hasil imbang 2-2 saat melawan Liverpool. MU disebutnya telah kehilangan tujuh poin hanya dalam waktu seminggu.

Man United baru saja ditahan imbang 2-2 oleh Liverpool pada pekan ke-32 Liga Inggris 2023-2024.

Tim beralias Setan Merah itu menjamu Liverpool asuhan Juergen Klopp di Old Trafford pada Sabtu (7/4/2024).

Bermain di kandang sendiri, Man United menerima tekanan hebat dari kubu tamu beralias The Reds. Liverpool menuntaskan babak pertama dengan keunggulan 1-0 berkat gol Luis Diaz. 

Man United Sempat membalikkan keadaan menjadi 2-1 berkat gol Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo. Namun, gol penalti Mohamed Salah menyelamatkan The Reds dari kekalahan.

Baca juga: Man United Vs Liverpool, Imbang Serasa Tumbang bagi The Reds

Lagi-lagi Man United melepas keunggulan dan gagal menutup pertandingan dengan raihan kemenangan.

Seperti diketahui, saat bertandang ke markas Brentford pada pekan ke-30 Liga Inggris 2023-2024, Minggu (31/3/2024), Man United juga sempat berada dalam posisi memimpin.

Namun, partai tersebut berakhir 1-1, karena MU kebobolan pada menit kesembilan injury time!

Nasib lebih buruk dialami pasukan Erik ten Hag kala menelan kekalahan 3-4 dari Chelsea pada tengah pekan silam.

Man United kalah meski sempat unggul 3-2 sampai pertandingan di Stamford Bridge menyentuh menit ke-90.

Sepasang gol pemasti kemenangan Chelsea yang diciptakan Cole Palmer muncul pada masa injury time.

Baca juga: Man United Vs Liverpool: Klopp Beri Peringatan, MU Bisa Jadi Santapan Arsenal

Merujuk kepada rentetan hasil dalam laga kontra Brentford, Chelsea, dan Liverpool, Ten Hag menyebut timnya telah melepas tujuh poin hanya dalam waktu seminggu.

"Ada emosi yang campur aduk. Di satu sisi, sangat kecewa. Kami membuang kemenangan dengan melakukan kesalahan yang tidak terlalu cerdas, seperti pada hari Kamis, seperti Sabtu lalu.” 

“Jadi, kami kehilangan tujuh poin dalam satu minggu, ketika kami seharusnya mendapat sembilan poin, hal yang membuat perbedaan besar,” ucap Ten Hag, dikutip dari Sky Sports.

Man United saat ini masih menempati peringkat keenam klasemen Liga Inggris 2023-2024 dengan 49 angka.

Setan Merah tertinggal 11 poin dari Tottenham Hotspur yang menempati peringkat empat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com