Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telan Kekalahan ke-8 di Old Trafford, Erik ten Hag Tetap Tenang

Kompas.com - 25/02/2024, 04:07 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, berusaha untuk tetap positif walau timnya menderita kekalahan kedelapan di Old Trafford di ajang Premier League musim ini kala menjamu Fulham pada Sabtu (24/2/2024).

Kekalahan datang secara menyesakkan berkat gol larut Alex Iwobi pada menit kesembilan ijury time.

Sebelumnya, Fulham unggul lebih dulu lewat Calvin Bassey (65') sebelum Harry Maguire membalas sekali bagi tuan rumah (89').

Hasil ini hanyalah kemenangan kedua Fulham di Old Trafford sejak 1963.

Sekaligus, kekalahan menjadi yang pertama bagi Man United sejak takeover minoritas INEOS diratifikasi Premier League.

Ten Hag menyoroti kekalahan yang datang di tengah badai cedera setelah Rasmus Hojlund terpaksa absen karena cedera otot di latihan.

Baca juga: Hasil Bournemouth Vs Man City 0-1, Foden Pimpin City Tempel Liverpool

Sementara, Casemiro juga mengalami cedera kepala dan Mason Mount, Lisandro Martinez, serta Luke Shaw juga masih di ruang medis.

"Kami harus mengejar banyak posisi. Kami juga harus memulihkan kembali pemain-pemain yang cedera, baru kami menjadi lebih seimbang," tutur Ten Hag di Sky Sports.

"Kami juga harus memperkuat skuaddi jendela transfer. Banyak pemain baru yang muncul dengan potensi sangat tinggi."

"Tentu saja kami bergerak ke arah benar. Kami punya tim yang bagus ketika para pemain tersedia."

Hasil ini juga menjadi kekalahan ke-12 pasukan Erik ten Hag di Premier League musim ini tetapi sang pelatih tetap memuji penampilan anak asuhnya.

"Kami seharusnya bisa memenangkan pertandingan karena tim telah menunjukkan karakter yang luar biasa," ujar Ten Hag lagi.

Baca juga: Hasil Man United Vs Fulham 1-2, Tren Positif Setan Merah Terhenti

"Kami memulai laga dengan lambat di kedua babak dan kehilangan Casemiro merupakan sebuah kehilangan besar. Kami kehilangan stabilitas dalam tim."

"Gol-gol sangat bisa dihindari tetapi kami berjuang untuk kembali ke laga."

"Jadi, saya harus memberikan pujian kepada tim yang telah menunjukkan karakter besar. Kami membiarkan mereka lolos."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com