Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Tidak Kehilangan Tangan Kanan

Kompas.com - 20/02/2024, 22:45 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menjelaskan, Nova Arianto akan tetap menjadi asisten Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Dengan demikian, Nova Arianto akan memiliki tugas ganda karena dia juga menjabat sebagai pelatih timnas U-16 Indonesia.

Pelatih berusia 45 tahun tersebut bahkan sudah memimpin seleksi timnas U-16 Indonesia.

Walaupun begitu, pelatih Nova Arianto dipastikan akan tetap mendampingi Shin Tae-yong baik di timnas U-23 Indonesia dan timnas Indonesia.

Hal ini juga sudah diakui Nova bahwa ia akan tetap menjadi bagian dari timnas Indonesia yang akan menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2024 nanti.

Baca juga: Timnas Bakal Diperkuat 2 Pemain Naturalisasi Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Begitu juga dengan timnas U-23 Indonesia yang bakal berlaga di Piala Asia U-23 2024 pada April mendatang.

Dengan begitu, Nova akan tetap menjadi asisten Shin Tae-yong, tetapi ia akan fokus melatih timnas U-16 Indonesia.

Menaggapi hal ini, Erick Thohir mengatakan bahwa sampai saat ini memang tugas Nova masih sama meski ia telah menjadi pelatih timnas U-16 Indonesia.

Erick Thohir bahkan menegaskan bahwa Nova ini tak hanya akan membantu Shin Tae-yong saja.

Akan tetapi, mantan pemain Persib Bandung itu juga akan membantu Indra Sjafri juga.

Hal ini karena Indra Sjafri yang menjabat sebagai pelatih timnas U-20 Indonesia juga ditugaskan membantu timnas U-16 Indonesia.

Untuk itu, secara tak langsung Nova juga akan berkaitan juga dengan Indra Sjafri.

Erick menilai bahwa timnas Indonesia baik dari kelompok usia hingga senior akan selalu berkesinambungan.

Situasi ini pun membuat PSSI belum memikirkan pengganti untuk Nova Arianto di tim kepelatihan timnas Indonesia.

Erick mengatakan kalau soal kepelatihan timnas Indonesia tetap akan dikembalikan kepada Shin Tae-yong.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com