Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebastian Haller, dari Kanker lalu Cetak Gol Kemenangan di Final Piala Afrika

Kompas.com - 12/02/2024, 08:19 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebastian Haller sempat mengalami momen sulit setelah didiagnosis kanker dua tahun lalu. Kini, Haller bangkit dengan mencetak gol kemenangan untuk Pantai Gading di final Piala Afrika 2023.

Sebastian Haller harus menjalani dua operasi setelah didiagnosis menderita kanker testis pada Juli 2022 silam.

Operasi kedua Haller yang dilakukan pada November 2022 berjalan sesuai harapan. Ia pun dinyatakan sembuh pada 2023.

“Halo teman-teman, akhirnya saya kembali,” kata Haller seusai sembuh dari kanker, dikutip dari akun media sosial Dortmund pada 3 Januari 2023.

Baca juga: Hasil Final Piala Afrika 2023: Bekuk Nigeria 2-1, Pantai Gading Juara!

“Tidak mudah, tetapi dengan dukungan kalian tersebut, semuanya berjalan lebih baik dan mudah dilakukan,” lanjut dia.

“Saya menantikan kalian di stadion untuk menyaksikan sejumlah kemenangan.”

Tak bisa dimungkiri, keberhasilan untuk sembuh dari kanker membuat Sebastian Haller merasa sangat bahagia.

Istri Sebastian Haller, Priscilla, mengungkapkan bahwa Haller sulit untuk menerima kenyataan setelah didiagnosis menderita kanker testis.

“Ketika dia memberitahu saya melalui telepon, saya tidak percaya,” kata Priscilla dalam sebuah film dokumenter berjudul Fight, dikutip dari The Athletic.

Baca juga: Kisah Sebastian Haller Lawan Kanker, Kini Latihan Lagi bareng Dortmund

“Sampai dia kesal karena menerima pukulan itu (kena kanker) dan yang lebih penting lagi, dia harus meyakinkan saya,” lanjutnya.

Haller akhirnya tampil untuk kali pertama bersama Borussia Dortmund sejak sembuh dari kanker dalam kemenangan 4-3 atas Augsburg pada 22 Januari 2023.

Kini, pemain berumur 29 tahun itu bersinar saat mentas bersama Pantai Gading di Piala Afrika 2023.

Sebastian Haller menjadi bintang saat Pantai Gading menang 1-0 atas Kongo dalam semifinal Piala Asia 2023.

Saat itu, Haller mengemas gol semata wayang via voli cantik guna membawa Pantai Gading bersua Nigeria di final Piala Afrika 2023.

Eks penyerang West Ham itu kembali tampil apik saat membela Pantai Gading menghadapi Nigeria dalam final Piala Afrika 2023.

Baca juga: Operasi Tumor Testis Sebastien Haller Berjalan Lancar, Akan Absen Beberapa Bulan

Nigeria memimpin lebih dahulu via William Troost-Ekong (38’). Pantai Gading lalu membalas lewat aksi Franck Kessie (62’).

Sebastian Haller lantas menjadi pembeda. Bomber kelahiran Perancis itu membukukan gol kemenangan Pantai Gading atas Nigeria pada final Piala Afrika 2023.

Alhasil, Pantai Gading dipastikan menjuarai Piala Afrika 2023. Ini menjadi trofi Piala Afrika ketiga bagi Pantai Gading setelah 1992 dan 2015.

Pantai Gading pun menjadi tuan rumah pertama yang menjadi juara Piala Afrika sejak Mesir pada tahun 2006.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Liga Indonesia
Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Liga Indonesia
Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Liga Inggris
Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Liga Italia
Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Liga Italia
Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com