Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Asia 2023: Bintang Jepang Fokus Lawan Indonesia, Bersiap Usai Kalah dari Irak

Kompas.com - 21/01/2024, 18:30 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bintang Jepang, Takefusa Kubo, menegaskan sepenuhnya fokus untuk menjalani pertandingan menghadapi timnas Indonesia.

Jepang akan melakoni pertandingan menghadapi timnas Indonesia dalam babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023.

Laga timnas Indonesia vs Jepang dalam jadwal Piala Asia 2023 akan bergulir di Stadion Al Thumama pada Rabu (25/1/2024).

Duel ini sangat penting bagi Jepang dan timnas Indonesia karena bakal menentukan kelolosan ke 16 besar Piala Asia 2023.

Baca juga: Piala Asia 2023: Kubo Cedera, Masalah Jepang Jelang Lawan Indonesia

Jepang dan timnas Indonesia sejatinya mempunyai raihan poin serupa tiga angka dalam klasemen Grup D Piala Asia 2023.

Namun, Jepang berhak berada di atas timnas Indonesia, tepatnya urutan kedua klasemen Grup D Piala Asia 2023 setelah unggul selisih gol.

Oleh sebab itu, Takefusa Kubo menegaskan, Jepang akan mengerahkan seluruh kemampuan demi memetik kemenangan atas timnas Indonesia.

Kendati demikian, Kubo menyadari kemenangan melawan timnas Indonesia akan membuat Jepang berpotensi bersua dengan Korea Selatan di 16 besar Piala Asia.

Baca juga: Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Asia 2023: Indonesia Kedua di Bawah Bahrain

"Pertama-tama, kami ingin fokus pada pertandingan melawan timnas Indonesia," kata Kubo, dikutip dari Soccer King.

"Jika kami memetik kemenangan, itu akan menjadi gunung yang sulit untuk didaki," ungkap pemain Real Sociedad itu.

"Mungkin, itu akan sulit, tetapi pada akhirnya kami hanya harus memenangi pertandingan," ucap dia.

Sementara itu, Takefusa Kubo mengungkapkan Jepang mendapatkan banyak pelajaran setelah dikalahkan Irak.

Baca juga: Resmi! Takefusa Kubo Dipinjamkan Real Madrid ke Getafe

Oleh karena itu, Kubo menjelaskan, Jepang akan memanfaatkan ilmu yang didapatkan dari Irak untuk menghadapi timnas Indonesia.

"Hari ini adalah pelajaran yang bagus untuk kami dan kami semua perlu untuk berpikir detailnya seperti serangan kami," tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com