Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nottingham Vs Man United, Ambisi Akhir Tahun Setan Merah

Kompas.com - 30/12/2023, 19:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United bertekad mengalahkan Nottingham Forest dan menutup tahun 2023 dengan hasil memuaskan. 

Duel Nottingham vs Man United pada pekan ke-20 Liga Inggris 2023-2024 berlangsung di Stadion City Ground, Minggu (31/12/2023) pukul 00.30 WIB. 

"Kami ingin memberikan kemenangan kepada fans kami di pertandingan terakhir tahun ini dan kami harus memberikan segalanya," ucap Ten Hag, dikutip dari laman Man United. 

"Kami harus bertanggung jawab sekali lagi. Kami memerlukan kerja keras semua orang karena tidak ada laga mudah di Premier League, tetapi yang pasti bukan pertandingan ini," ujarnya. 

Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Forest Vs Man United, Man City Tanpa Haaland Lawan Sheffield

Man United dan Nottingham sama-sama punya modal kemenangan menjelang pertandingan dini hari nanti. 

Setan Merah kembali ke jalur kemenangan seusai mengalahkan Aston Villa dengan skor 3-2. Sementara itu, Nottingham menang 3-1 atas Newcastle. 

Kemenangan atas Villa meningkatkan kepercayaan diri Man United yang sebelumnya tanpa kemenangan dalam tiga laga beruntun di Liga Inggris. 

Ten Hag juga menegaskan hasil melawan Villa menunjukkan Man United tim kuat meski beberapa pemain menepi karena cedera. 

Baca juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Nott Forest Vs Man United di Liga Inggris

"Sekali lagi ini menunjukkan bahwa skuad ini kuat. Meski banyak pemain yang tidak bergabung, kami bisa bersaing," tutur Ten Hag. 

"Kami bisa berhadapan dengan tim-tim terkuat di liga ini. Jadi, ketika para pemain kembali, kami bisa mengalahkan siapa pun jika mentalitasnya bagus," ucapnya. 

"Itu tergantung pada tim, kami harus konsisten," imbuh pelatih asal Belanda ini. 

Lebih lanjut, Ten Hag mengingatkan timnya agar tidak meremehkan Nottingham yang juga sedang momen bagus seusai mengalahkan Newcastle. 

Baca juga: Hojlund Dibilang Bukan Diva di Man United, Tak Seperti Ronaldo

"Tentu saja mereka mendapatkan kepercayaan diri dari kemenangan melawan Newcastle. Itu adalah kemenangan besar bagi mereka," kata Ten Hag. 

"Sekarang mereka ingin meraih kemenangan di kandang. Mereka akan bersemangat, apa pun yang terjadi," ucapnya. 

"Jadi, kami harus bermain sebaik mungkin dan memainkan permainan kami. Untuk mencapai hal itu, kami membutuhkan performa terbaik," tutur dia. 

Man United saat ini menempati peringkat ketujuh klasemen Liga Inggris dengan 31 poin. Sementara itu, Nottingham yang baru mengumpulkan 17 poin ada di urutan ke-16. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com