Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gattuso Marah-marah di Marseille, Bahan Candaan Aubameyang

Kompas.com - 11/12/2023, 21:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kemarahan Gennaro Gattuso menjadi bahan candaan Pierre-Emerick Aubameyang di bangku cadangan Marseille.

Kejadian unik itu muncul dalam laga pekan ke-15 Liga Perancis 2023-2024 antara Lorient vs Marseille di Stade du Moustoir, Minggu (10/13/2023).

Marseille menutup perjalanan tandang ke Lorient itu dengan membawa pulang kemenangan 4-2.

Pemain-pemain Marseille pun tampak rileks dalam pertandingan melawan Lorient.

Baca juga: Aubameyang Bangkit di Bawah Gattuso, 18 Gol dan Assist di Marseille

 

Bahkan, sang striker Marseille, Pierre-Emerick Aubemeyang, sampai berani menjadikan kemarahan pelatihnya, Gennaro Gattuso, sebagai candaan.

Aubameyang berubah menjadi “badut” buat rekan-rekan setimnya usai ditarik keluar pada menit ke-72. Ia digantikan oleh Ismaila Sarr.

Saat Aubameyang diganti, Marseille sudah memimpin 4-2. Ia lalu menirukan gaya khas Gattuso saat marah-marah.

Aksi “lawak” Aubameyang itu memancing senyum kecil dari Amine Harit dan Azzedine Ounahi yang duduk di sampingnya.

Gattuso memang menunjukkan kemarahan pada babak kedua duel Lorient vs Marseille.

Baca juga: PSG Rampas Kemenangan Newcastle dengan Penalti Kontroversial

Pelatih asal Italia itu tampak kecewa dengan penurunan performa timnya usai jeda.

“Saya senang dengan raihan kemenangan, namun saya marah karena pertandingan,” ujar Gattuso dikutip dari RMC Sport.

“Kami bermain sebagai tim yang hebat pada babak pertama, namun performa babak kedua tidak cukup,” ucap Gattuso, yang pernah melatih AC Milan dan Napoli.

Kemarahan Gattuso justru malah menghidupkan bangku cadangan Marseille. Empat hari silam, Azzedine Ounahi iseng melewatkan jabat tangan dengan Gattuso.

Gattuso pun segera naik pitam dan menyergap sang anak asuh. Pemain-pemain Marseille lain di bangku cadangan hanya dibuat geli oleh ulah Ounahi dan amarah Gattuso.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com