Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Champions, Man United Tertahan, Arsenal Meledak, Madrid...

Kompas.com - 30/11/2023, 05:02 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Laga-laga Liga Champions 2023-2024 kembali berlanjut dengan mempertandingkan fase Grup A hingga Grup D.

Pada laga Grup A, Manchester United mesti puas dengan hasil imbang saat tandang ke markas Galatasaray pada Kamis (30/11/2023) dini hari WIB.

Laga Galatasaray vs Man United yang digelar di Stadion Rams Park, Istanbul, itu berakhir dengan skor 3-3.

Hasil ini membuat Setan Merah berada di dasar klasemen dengan empat poin, sedangkan Galatasaray berada satu tingkat di atas (peringkat ketiga) dengan lima poin.

Baca selengkapnya: Hasil Galatasaray Vs Man United 3-3: Blunder Onana, Setan Merah Tertahan di Neraka

Pada laga Grup A lainnya, Bayern Muenchen ditahan imbang 0-0 oleh tamunya, Copenhagen.

Bayern Muenchen telah memastikan tiket ke 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Beralih ke Grup B, laga Sevilla vs PSV berakhir dengan skor 2-3 untuk kemenangan tim tamu, PSV.

Adapun Arsenal tampil "meledak",  berhasil pesta gol ke gawang Lens dengan skor 6-0.

Gelontoran gol tim berjulukan Gudang Peluru itu dicetak oleh Kai Havertz (13'), Gabriel Jesus (21'), Bukayo Saka (23'), Gabriel Martinelli (27'), Martin Odegaard (45+1'), dan Jorginho (pen 86').

Hasil laga Grup B itu membuat Arsenal dan PSV lolos ke fase berikutnya, alias 16 besar.

Baca selengkapnya: Hasil Arsenal Vs Lens 6-0: Ledakan Dahsyat Meriam, 5 Gol Setengah Jam

Pada laga Grup C, Real Madrid berhasil mengalahkan Napoli dengan skor 4-2, sedangkan Braga bermain imbang 1-1 melawan Union Berlin.

Real Madrid telah memastikan tiket ke 16 besar Liga Champions.

Baca selengkapnya: Hasil Real Madrid Vs Napoli: Hujan 6 Gol, Bocah 19 Tahun Bawa Los Blancos Juara Grup

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com