Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Stadion Piala Dunia U17 2023: 4 Arena yang Diapresiasi FIFA

Kompas.com - 06/11/2023, 14:30 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Empat stadion di Indonesia akan menjadi saksi sejarah dalam perhelatan Piala Dunia U17 2023 pada 10 November–2 Desember 2023.

Piala Dunia U17 2023 Indonesia akan dipanggungkan di Jakarta International Stadium (DKI Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Jawa Barat), Gelora Bung Tomo (Jawa Timur), dan Manahan (Jawa Tengah).

Stadion-stadion itu akan menjadi venue pertandingan bagi 24 negara kontestan dari 6 konfederasi, yang terbagi ke dalam 6 grup pada turnamen Piala Dunia U17 2023 ini.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan empat stadion di Indonesia yang ditunjuk FIFA telah siap menggelar Piala Dunia U17.

Baca juga: Timnas Indonesia Kompak Menuju Piala Dunia U17, Strategi Latihan Malam Hari

"Sejak 27 Oktober lalu empat stadion-stadion utama untuk Piala Dunia U-17 sudah diserahkan ke FIFA. Artinya, sudah memenuhi persyaratan dan kelayakannya diapresasi sangat positif,” ucap Erick dalam keterangan yang diterima KOMPAS.com, Senin (6/11/2023).

“Kami siapkan empat stadion terbaik Indonesia sebagai pentasnya. Karena, dengan sukses menjadi tuan rumah Piala Dunia, Indonesia dan kota-kota penyelenggara akan berdiri sejajar dengan negara dan kota sepak bola dunia lainnya,” ujarnya.

Baca juga: Pelatih Tim Piala Dunia U17 Terpukau Stadion: Dikira Buruk, Ternyata Megah dan Besar

Profil singkat 4 stadion Piala Dunia U17 2023:

1. Gelora Bung Tomo

Stadion Gelora Bung Tomo memiliki kapasitas 44.200 penonton dan dibangun pada 2008. Tempat ini mendapatkan kehormatan untuk melaksanakan upacara pembukaan dan pertandingan perdana timnas Indonesia U17.

Selain itu, seluruh pertandingan timnas Indonesia U17 di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko akan dimainkan di Gelora Bung Tomo.

Stadion Gelora Bung Tomo SurabayaDOK. PEMKOT SURABAYA Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

2. Stadion Manahan

Stadion Manahan berkapasitas 19.700 penonton. Arena yang dibangun pada 1989 ini terpilih sebagai tempat untuk menyelenggarakan laga semifinal, perebutan peringkat tiga, dan final.

Stadion Manahan akan menjadi panggung duel Grup B yang terdiri dari Spanyol, Kanada, Mali, dan Uzbekistan.

Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, pada Senin (28/8/2023).KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, pada Senin (28/8/2023).

Baca juga: Dukungan Ezra Walian untuk Timnas U17 Indonesia

3. Jakarta International Stadium (JIS)

Pada Piala Dunia U17 2023, Jakarta International Stadium (JIS) akan digunakan pertama kalinya untuk menyelenggarakan kompetisi sepak bola profesional.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com