Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Man City: Derbi Manchester Panas, Dua Kubu Saling Sindir

Kompas.com - 28/10/2023, 18:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Manchester City, Josep ‘Pep’ Guardiola, dan pemain Manchester United, Facundo Pellistri saling melemparkan sindiran dengan 

Man City akan bertanding melawan Man United dalam pekan kesepuluh Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2023-2024.

Laga Man United vs Man City bertajuk derbi Manchester berlangsung di Stadion Old Trafford pada Minggu (29/10/2023) malam WIB.

Jelang derbi Manchester, Facundo Pellistri menyindir Man City. Ia menyebut tak pernah mengetahui soal pendukung The Citizens saat berada di Manchester.

“Saya jarang keluar, tapi yang jelas di Manchester, ketika saya keluar dan melihat banyak hal, semuanya adalah United. Anda hampir tak melihat satu pun City,” kata Pellistri, dikutip dari Metro.

Baca juga: Man City Hukum Fans yang Ejek Kematian Legenda Man United Bobby Charlton

“Kedua tim berada di kota yang sama, tetapi semuanya United,” ujar pemain sayap Man United berusia 21 tahun itu.

“Sekarang jelas, semakin banyak jersey United yang terlihat karena sudah mendekati derbi dan semuanya ingin menunjukkan diri. Seperti yang saya katakan, semuanya United,” lanjut dia.

Facundo Pellistri mengaku dirinya sempat mencoba untuk mencari pernak-pernik yang berhubungan dengan Man City di Manchester, tetapi tak pernah menemukannya.

“Anda tidak melihat kostum atau bendera City. Kadang-kadang, saya bersama pacar atau keluarga pergi keluar dan berkata, ‘Ayo kita coba mencarinya’ dan kami tak melihatnya,” imbuh dia.

Baca juga: Kemenangan Man United Kontroversi, Garnacho Dikecam karena Rusak Titik Penalti

“City memenuhi stadion mereka, mereka memiliki banyak penggemar, tetapi kami berada di kota yang sama dan yang bisa Anda lihat di kota ini hanyalah kostum United.”

Meski begitu, Pep Guardiola tak mau ambil pusing. Ia mengatakan bahwa dirinya akan menghubungi produsen perlengkapan Man City, Puma.

“Saya akan berbicara dengan Puma dan melihat apa yang terjadi, mengapa kami tidak melihat jersey kami,” ungkap dia.

“Tidak apa-apa. Jika pria ini dan mempercayai hal itu, tidak apa-apa,” lanjut mantan pelatih Barcelona tersebut.

Baca juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Champions: Man City Sempurna, PSG Geser Newcastle

Tentunya, ucapan Pellistri menambah panas derbi Manchester yang mempertemukan Man United dan Man City.

Terlebih lagi, Man United dan Man City mempunyai sejarah rivalitas panjang sebagai dua tim asal Manchester.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com