Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Media Cup 2023 Resmi Dibuka: Dipuji PSSI, Wadah untuk Jalin Silaturahmi

Kompas.com - 26/10/2023, 17:45 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pembukaan Madia Cup 2023 berlangsung meriah di Triboon Mini Soccer, Kemang, Jakarta, pada Kamis (26/10/2023).

Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, dan asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, turut hadir.

Zainudin Amali mengungkapkan bahwa Media Cup sejatinya telah dimulai sejak dirinya masih menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

Saat itu, Zainudin Amali memiliki gagasan agar Media Cup dapat digelar sebagai kompetisi bagi media.

Kini, Amali memberikan apresiasi atas penyelenggaraan Media Cup 2023. Ia mengatakan ajang tersebut dapat dijadikan tempat untuk bersilaturahmi.

Baca juga: Media Cup 2022 Rampung Digelar, Menpora dan Legenda Sepak Indonesia Beri Apresiasi

“PSSI mengapresiasi inisiatif para rekan-rekan media untuk membuat Media Cup,” kata Amali seusai melakukan tendangan kickoff Media Cup 2023 dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Ini tujuannya bukan prestasi, karena prestasi para rekan-rekan media sudah diraih pada masanya,” katanya.

“Seperti yang saya katakan, ini bisa dijadikan silahturahmi dan relaksasi, serta teman-teman media bisa merasakan atmosfer sepak bola secara professional,” lanjut dia.

Di samping itu, Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi pada Bidang Peningkatan Presstasi Olahraga, dr. Bayu Rahadian, berharap Media Cup dapat bergulir secara konsisten.

Baca juga: Menpora Resmikan Media Cup 2022, Simpati untuk Kanjuruhan

“Permohonan maaf dari Pak Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, yang tak bisa hadir. Tema kali ini Pemuda Tembus Panggung Dunia. Ini tepat sekali karena sebentar lagi hari Sumpah Pemuda,” tutur dia.

“Seperti kata Pak Zainudin Amali, ajak ini sebagai relaksasi teman-teman media, bisa merasakan feeling menjadi pemain.”

Di lain sisi, Nova Arianto mengucapkan selamat atas terselenggaranya Media Cup 2023. Ia pun berharap agar sportivitas dapat terjaga dalam event ini.

“Sekarang saatnya untuk mereka bermain sepak bola. biasanya kami di Timnas Indonesia mendapat kritik," imbuhnya. 

"Sekarang mereka merasakan bagaimana caranya menendang, berlari, dan passing. Media Cup semoga lebih baik ke depannya, bisa merasakan suasa kompetisi. Selamat bertanding dan jaga selalu sportivitas," ucap Nova Arianto.

Baca juga: Tim KG Media Ikuti Turnamen Futsal OJK Media Cup 2019

Sementara itu, Ketua Media Cup 2023, Mochamad Hary Prasetya, mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mewujudkan ajang Media Cup 2023.

“Sesuai tema acara ini diharapkan menjadi inspirasi bagi anak-anak muda untuk menggelar kegiatan positif, terutama dunia olahraga, khususnya sepak bola. Semoga acara ini berjalan lancar dan sukses, terpenting jaga selalu sportivitas," papar Hary.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com