Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF U23 2023: Indonesia Kalah, STY Soroti Penalti Malaysia

Kompas.com - 19/08/2023, 06:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai wasit tak seharusnya memberikan penalti untuk Malaysia. 

Timnas U23 Indonesia menderita kekalahan 1-2 dari Malaysia pada laga perdana Grup B Piala AFF U23 2023 di Stadion Rayong Provincial, Thailand, Jumat (18/8/2023).

Indonesia unggul lebih dulu berkat gol Ramadhan Sananta pada menit ke-28. Namun, Malaysia berbalik memimpin usai mencetak sepasang gol lewat aksi Fergus Tierney (54', 62'). 

Gol penyama kedudukan dicetak Malaysia melalui titik putih atau penalti. Wasit memberikan penalti usai Fergus Tierney dijatuhkan Kadek Arel di kotak terlarang. 

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Malaysia 1-2: Garuda Kena Comeback, Tumbang di Laga Perdana

Namun, Shin tae-yong menilai situasi itu bukan pelanggaran dan tak seharusnya berbuah penalti untuk Malaysia. 

"Kedua tim bermain dengan bagus. Saya pikir kedua tim telah melakukan upaya yang luar biasa," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai pertandingan. 

"Soal penalti, itu sebenarnya bukan pelanggaran. Kalian harus melihat ulang dan kemudian menyadari. Itu bukanlah sebuah pelanggaran," ujar Shin Tae-yong. 

"Itu bukan sebuah penalti, itu membuat permainan berubah," ucapnya melanjutkan. 

Baca juga: Hasil Piala AFF U23 2023: Indonesia Takluk dari Malaysia, Kamboja-Thailand Pesta

Shin Tae-yong menegaskan bahwa Piala AFF U23 2023 sejatinya menjadi ajang uji coba bagi skuad Indonesia yang dihuni sejumlah pemain muda baru. 

Pelatih asal Korea Selatan itu memang tidak bisa menurunkan pemain pilar karena jadwal Piala AFF U23 2023 bentrok dengan Liga 1 2023-2024. 

Meski demikian, ia menjanjikan Indonesia tetap akan menunjukkan penampilan maksimal pada sisa kompetisi Piala AFF U23 2023.

"Terlepas dari hasilnya, kami akan terus melakukan yang terbaik," kata Shin Tae-yong. 

"Bagi kami, ini seperti pertandingan persahabatan. Namun, kami akan tetap melakukan yang terbaik hingga kompetisi berakhir," ujar dia. 

Kekalahan dari Malaysia membuat Indonesia kini berada di dasar klasemen Grup B Piala AFF U23 2023 tanpa perolehan poin. 

Indonesia selanjutnya bakal melawan Timor Leste pada Minggu (20/8/2023). Skuad Garuda Muda harus meraih kemenangan agar bisa melaju ke semifinal. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com