Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rasmus Hojlund Merapat ke Man United, Belanja Setan Merah Tembus Rp 3 Triliun

Kompas.com - 30/07/2023, 05:30 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Man United dan Atalanta dikabarkan sudah menemui kesepakatan terkait transfer Rasmus Hojlund. Striker Denmark tersebut siap merapat ke MU dengan biaya transfer 72 juta pound.

Negosiasi Manchester United dengan Atalanta untuk transfer Rasmus Hojlund akhirnya mencapai titik temu.

Menurut laporan Manchester Evening News, kedua klub sepakat di harga 72 juta pound (sekitar Rp 1,3 triliun rupiah).

Rinciannya, Man United bakal menyetor 64 juta pound biaya transfer Hojlund ke Atalanta, plus 8 juta dalam bentuk bonus.

Baca juga: Ten Hag Bahas Mbappe, Man United Lakukan Segalanya demi Striker Baru

Hojlund, bomber potensial berusia 20 tahun, bakal diikat kontrak selama lima tahun oleh MU.

Kesepakatan itu disertai opsi satu tahun perpanjangan ikatan masa kerja.

“Rasmus Hojlund hanya mau Manchester United. Itu adalah mimpi terbesarnya,” tulis pengamat transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano.

“Itulah kenapa dia tak pernah memberikan lampu hijau kepada klub lain selama musim panas ini,” tutur Romano menambahkan.

Man United memang bukan satu-satunya klub yang menginginkan jasa Hojlund.

Striker yang disebut punya karakteristik mirip dengan ujung tombak Man City, Erling Haaland, tersebut juga dikaitkan dengan PSG.

Baca juga: Bursa Transfer: Al Nassr Ingin Satukan Mane-Ronaldo, MU Berburu Kembaran Haaland

Namun, Man United selalu punya tempat tersendiri di hati Hojlund.

“Saya tidak akan menyembunyikan fakta bahwa saya adalah fan berat Manchester United. Jadi, secara personal ini akan menjadi salah satu hal besar buat saya. Namun, itu bukan berarti saya menolak klub mapan lain, apabila tawaran datang pada titik tertentu,” ujar Hojlund pada Januari 2023 silam.

Seiring tercapainya kesepakatan transfer Hojlund, pengeluaran Man United pada bursa transfer musim panas 2023 ini akan menembus 100 juta pound.

Man United tercatat membelanjakan total 162,9 juta pound (sekitar Rp 3,1 triliun) untuk tiga pemain, yakni Mason Mount, Andre Onana, dan kini Rasmus Hojlund.

Apabila, besaran nilai bonus turut disertakan, Setan Merah bakal tercatat menginvestasikan biaya sebesar 179,2 (Rp 3,4 triliun) di bursa transfer pemain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com