Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Bali United: Joko Susilo atau Putu Gede yang Harus Bertanggung Jawab?

Kompas.com - 20/07/2023, 22:00 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arema FC akan menghadapi Bali United pada pekan keempat Liga 1 2023-24. Duel bakal berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (21/7/2023) malam.

Laga ini akan mempertaruhkan nasib tim pelatih Arema FC. Pasalnya, mereka harus bertanggung jawab atas hasil tak memuaskan dalam tiga pekan perdana.

Isu evaluasi pelatih menguat setelah Arema FC takluk 2-5 saat melawan Persik Kediri pada pekan lalu.

Kekalahan telak tersebut memperpanjang hasil buruk karena pada dua pertandingan sebelumnya, Singo Edan kalah 0-1 dari Dewa United dan imbang 3-3 lawan Persib Bandung.

Muncul pertanyaan, siapakah pelatih yang diminta bertanggung jawab jika skenario terburuk terjadi?

Baca juga: Perjalanan Karier Julian Schwarzer Garcia, Kiper Baru Arema FC

Saat ini Arema FC memiliki dua sosok yang dianggap sebagai pelatih dalam diri Joko Susilo dan Putu Gede Dwi Santoso.

Secara resmi posisi pelatih kepala disandang Joko Susilo yang mengantongi lisensi pelatih AFC Pro. Putu Gede menjabat sebagai asisten.

Namun saat latihan dan pertandingan, Putu Gede tampak lebih aktif memberikan instruksi dari pinggir lapangan kepada Dedik Setiawan dkk.

Ia pun didapuk menjadi caretaker pelatih Arema FC setelah kepergian pelatih Javier Roca pada putaran kedua Liga 1 2022-2023.

Sayangnya pada musim ini ia tidak bisa menjabat sebagai pelatih kepala Arema FC karena belum mengantongi Lisensi AFC Pro yang menjadi syarat minimal.

Di sisi lain Joko Susilo juga tetap menjalankan tugas sebagai pelatih kepala.

Ia terpantau rutin mendampingi skuad Singo Edan saat latihan, juga saat sesi jumpa pers sebelum atau sesudah pertandingan.

Namun berdasarkan hierarki staff kepelatihan, tekanan paling besar ditujukan kepada Joko Susilo.

Ia tidak menutup mata dengan hal itu dan mengatakan siap bertanggung jawab.

“Itu normal. Itu sudah ada di perjanjian dan kesepakatan semua ini sudah ada dalam aturan,” ujar mantan asisten pelatih TImnas Indonesia itu.

Baca juga: Batal Rekrut Kiper Timnas Thailand, Arema FC Dapatkan Anak Mantan Penjaga Gawang Chelsea

Halaman:


Terkini Lainnya

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com