Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Empat Kandidat Pelatih Persib Pengganti Luis Milla

Kompas.com - 19/07/2023, 18:00 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung tidak boleh terlalu lama mencari pengganti Luis Milla yang mundur dari kursi pelatih setelah pertandingan pekan ketiga. 

Manajemen sedang gencar memburu informasi ketersediaan pelatih yang bisa menjadi suksesor Luis Milla menangani Persib di Liga 1 2023-2024.

Saat ini, Persib sementara ditangani caretaker Yaya Sunarya yang merupakan sosok pelatih fisik di tim. 

Perkembangan dalam pencarian pelatih, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar membocorkan sudah ada empat kandidat calon pelatih Persib yang sedang digodok. 

Baca juga: Kemungkinan Persib Ubah Formasi Usai Ditinggal Luis Milla

"Sudah ada beberapa (kandidat), tetapi nanti bagaimana dari manajemen yang akan memilih," kata Umuh.

"Kemarin yang disampaikan ke saya ada empat, ada empat kandidat, asing semuanya," kata  Umuh memberikan informasi.

Kendati begitu, Umuh tidak terang-terangan siapa saja empat kandidat pelatih tersebut kepada awak media.

Umuh tak mau banyak intervensi soal pemilihan pelatih. Dia hanya akan memantau bagaimana proses dan perkembangan klub dalam perburuannya mencari pengganti Luis Milla. 

Baca juga: Liga 1 2023 Bukan Start Paling Buruk Persib, tetapi Harus Segera Bangkit

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar saat menjalanni wawancara dengan awak media di Graha Persib.KOMPAS.com/Adil Nursalam Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar saat menjalanni wawancara dengan awak media di Graha Persib.

Namun, jika dilihat dari empat kandidat ini, mereka adalah figur yang belum punya pengalaman melatih di Liga Indonesia.

"Seperti saat ini, pelatih saya tidak bisa bilang yang sudah punya pengalaman (melatih di Indonesia), kalau punya pengalaman juga kalau tidak membawa kebaikan juga buat apa," sebutnya.

"Nanti pun juga dari manajemen yang menentukan dan kayaknya tidak yang pernah melatih di sini," ucap Umuh.

Baca juga: Pertimbangan Tyronne del Pino Dipulangkan Persib ke Spanyol

Menurut dia, siapa pun pelatih yang akan menjadi arsitek Persib, ia harus bisa cepat beradaptasi dan mengetahui seperti apa karakter-karakter pemain.

Umuh menyadari hal itu tidak akan mudah, tetapi ia berharap semoga Persib bisa mendapatkan pelatih yang berkualitas dan langsung nyetel dengan materi skuad yang ada.

"Ya pokoknya yang bisa menyesuaikan, tahu karakter-karakter dan bisa cepat membaca," sebut Umuh.

"Karena tidak segampang itu apalagi orang baru pasti kikuk, itu pasti ada. Namun, kita doakan semoga tidak ada masalah dan cepat ada penyelesaian dan ada pelatih baru," kata Umuh.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com