Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyaksikan Langsung Latihan Timnas Indonesia Jelang Lawan Argentina

Kompas.com - 18/06/2023, 21:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas Indonesia menggelar sesi latihan menjelang duel kontra Argentina dalam FIFA Matchday edisi Juni 2023.

Timnas Indonesia melakoni latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Minggu (18/6/2023).

Dalam pantauan Kompas.com, timnas Indonesia menjalani latihan di GBK sekitar pukul 07.45 WIB.

Pemain-pemain bintang di timnas Indonesia terpantau ikut dalam latihan yang dipimpin oleh Shin Tae-yong.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Lionel Scaloni: Rotasi Bukan karena Remehkan Garuda

Mereka adalah Jordi Amat, Elkan Baggott, Shayne Pattynama, Stefano Lilipaly, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick.

Para pemain timnas Indonesia pun tampak mengikuti instruksi yang diberikan oleh pelatih untuk melakukan lari seraya menggerakan tubuh.

Adapun pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sebelumnya mengatakan bahwa skuad Garuda dalam kondisi apik jeang duel kontra Argentina.

Namun, Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa Sandy Walsh menderita cedera sehingga harus menjalani proses pemulihan.

Baca juga: Resmi, PSSI Luncurkan Bus Baru untuk Timnas Indonesia

“Persiapan sangat baik,” ucap Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers yang dihadiri Kompas.com di Stadion GBK pada Minggu (18/6/2023).

“Kondisi pemain pun baik. Kecuali Sandy Walsh yang cedera dan sedang menjalani pemulihan. Selain Sandy, sisa pemain kondisi baik,” tambah dia.

Sementara itu, pemain timnas Indonesia, Dimas Drajad, mengaku senang bakal merasakan sensasi melawan juara Piala Dunia 2022, Argentina.

“Sangat senang bisa bermain melawan juara Piala Dunia. Semoga kami bisa memberikan yang terbaik,” kata dia.

“Semoga besok akan nermain dengan apa yang diminta pelatih Shin Tae-yong,” tambah dia menjelaskan.

Baca juga: Media Argentina Soroti Kain Hitam di Sesi Latihan Timnas Indonesia

Dimas Drajad pun meminta kepada seluruh suporter untuk mendukung timnas Indonesia saat melawan Argentina.

“Memang tak mudah melawan juara dunia. Namun, kami akan maksimal,” tutur Dimas Drajad.

“Harapannya masyarakat support timnas kami dan semoga kami bisa memberikan yang terbaik,” ungkap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com