Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tujuh Terobosan Liga 1 2023-2024, Semua Klub Punya Papan Iklan Elektrik

Kompas.com - 15/06/2023, 22:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Liga 1 musim 2023-2024 akan mulai bergulir pada 1 Juli 2023. 

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyebut banyak terdapat terobosan baru untuk Liga 1.

Saat menghadiri konferensi pers Liga 1 2023/2024 di SCTV Tower, Jakarta, Kamis (15/5/2023), Erick Thohir memaparkan setidaknya ada enam terobosan baru untuk berjalannya kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia tersebut pada musim depan.

Pertama, orang nomor satu di PSSI itu mengatakan membuat sepak bola Indonesia menonjol dari aspek bisnis.

Berkaca dari kunjungannya ke Jepang dan Jerman beberapa minggu yang lalu, aspek bisnis menurut Erick Thohir menjadi dasar penting dalam mempunyai kualitas liga yang apik dan juga tim sepak bola yang kuat.

“Memang kualitas bola sebuah negara akan maju ketika ada darah komersialisasi itu sendiri. Kemarin benchmarking dengan Jepang, itu secara PSSI pendapatannya hampir 200 juta US,” kata Erick dalam pidatonya.

Baca juga: Persib Kebut Persiapan, Latihan 2 Kali Sehari Jelang Liga 1 2023-2024

“Mereka punya fasilitas latihan luar biasa. Itulah kenapa tim sepak bola Jepang punya program yang kuat dan bagus karena dia punya fondasi keuangan yang kuat,” lanjutnya.

“Itu bisa dilihat pendapatan liga Jerman kurang lebih 4,2 billion, terbesar kedua di bawah liga Inggris. Artinya apa? Ketika liganya punya pendanaan yang sangat kuat, kualitas liganya naik. Itu fakta yang tidak terhindarkan,” imbuhnya.

Dari sisi fasilitas stadion, pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu mengungkap terobosan kedua, ketiga, dan keempat Liga 1 musim depan adalah pertama kali semua klub mempunyai LED E-Board atau papak iklan elektrik yang biasa digunakan di pinggir lapangan stadion untuk menampilkan sponsor. 

Lalu penggunaan VAR yang dimulai pada Februari 2024, dan juga adanya renovasi 22 stadion dengan dana Rp 1.9 triliun yang akan ditinjau langsung oleh Presiden Jokowi.

“Terobosan liga kali ini luar biasa, ini pertama kali seluruh klub punya LED. Ya kayak di TV setiap klub itu nyala. Gak kalah keren sama Liga Inggris,” kata Erick.

“Apalagi terobosannya yaitu VAR. ini jadi pertunjukan yang bisa standar internasional. Insya Allah di Februari bisa jalan,“ tambahnya.

“Fasilitas stadion, pemerintah akan merenovasi sesuai blue print yang dipaparkan ke FIFA. Sebanyak 22 stadion akan dipimpin langsung oleh bapak Presiden untuk beliau cek seperti apa renovasi stadion ini, 22 stadion sebesar Rp 1.9 triliun,” imbuhnya.

Lalu, terobosan kelima yang dikatakan Erick adalah tentang kualitas wasit yang pada hari ini telah dilakukan training yang dipandu oleh wasit asal Jepang.

“Kita sudah training sekarang. Sekarang ada dua wasit Jepang, sedang training 15-20 Juni kalau tidak salah. Ada satu wasit yang fokus mereview wasit di liga secara independen profesional, juga ada satu wasit yang nanti mentoring ke daerah-daerah supaya standarnya sama,” ucap Erick.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com